Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pedrosa Optimistis Bisa Menang di Indy

Kompas.com - 30/08/2009, 06:59 WIB

INDIANAPOLIS, KOMPAS.com - Dominan sepanjang dua sesi latihan plus babak kualifikasi di GP Indianapolis membuat Dani Pedrosa percaya diri. Pebalap Spanyol yang meraih pole position ini yakin, dia bisa memenangkan balapan pada seri ke-12 ini, Senin (31/8) dini hari WIB, entah saat lomba nanti trek basah maupun kering.

Ya, Pedrosa sudah membuktikan bahwa dia yang terbaik di dua kondisi tersebut. Saat latihan hari Sabtu pagi di mana trek basah, dia mencatat waktu yang terpaut cukup jauh dengan Jorge Lorenzo, demikian pula di trek kering saat kualifikasi.

"Saya sangat senang dengan pole position ini karena kami selalu yang tercepat sepanjang akhir pekan ini--baik di trek basah maupun kering. Jadi, ini sangat positif," ungkap Pedrosa, yang kini menempati posisi empat di klasemen sementara pebalap.

"Catatan waktunya bagus dan juga konsisten. Ini memberikan kami peluang yang bagus pada balapan nanti. Saya merasa nyaman dengan mesin ini dari start, dan semuanya klop.

"Tapi kami tidak bisa santai, karena saya yakin pebalap-pebalap lain akan melakukan perbaikan dan kami tahu bagaimana kuatnya para rival sepanjang musim ini."

Meskipun pedrosa pole, rekan setimnya Andrea Dovizioso gagal menuai hasil yang bagus. Dovi yang musim ini meraih kemenangan pertamanya di Donington Park pada 26 Juli lalu, hanya berada di posisi delapan.

"Saya akan berusaha lebih baik dan saya pikir, posisi delapan itu tidak menggambarkan potensi kami di sini. Karena itu, kami akan melakukan perbaikan set-up untuk balapan nanti," ungkapnya.

"Kualifikasi yang saya capai tidak sesuai harapan, karena saya sempat sedikit tergelincir dekat sesi pertama di tikungan 7. Pada titik itu di pertengahan tikungan, ada perubahan aspal sehingga harus lebih lembut saat rem. Saya tidak melakukannya dengan benar sehingga itulah kesalahan yang membuat saya kehilangan tempat didepan."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com