Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

VIDEO PSM Vs Barito Putera, Laga Diwarnai Gol Bunuh Diri dan Penalti

Kompas.com - 14/08/2019, 18:44 WIB
Nugyasa Laksamana,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - PSM Makassar sukses memetik angka penuh kala menjamu Barito Putera pada laga pekan ke-14 Liga 1 2019 di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Rabu (14/8/2019).

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, PSM berhasil meraih kemenangan 2-1 berkat gol bunuh diri Donny Monim, dan eksekusi penalti Marc Klok.

Sementara itu, gol semata wayang Barito Putera tercipta melalui Rafael da Silva.

Juku Eja, julukan PSM, memang tampil lebih agresif sepanjang pertandingan. Sejumlah peluang sudah tercipta sejak awal laga.

Baca juga: Hasil PSM Vs Barito Putera, Juku Eja Pastikan 3 Poin di Kandang

Namun, gol yang dinanti PSM baru terjadi pada babak kedua, tepatnya saat laga memasuki menit ke-60.

Berawal dari umpan silang Asnawi Mangkualam, bola kemudian coba diantisipasi oleh Donny Monim.

Akan tetapi, Donny justru melakukan kesalahan yang membuat bola masuk ke gawang timnya sendiri.

Barito Putera tak butuh waktu lama untuk menyamakan kedudukan.

Lima menit berselang, Barito menyamakan skor lewat gol Lucas da Silva setelah memanfaatkan bola sapuan bek PSM.

PSM tentu tak ingin membuang kesempatan meraih poin penuh di kandang mereka. Upaya terus dilakukan untuk mencetak gol kedua.

Baca juga: Susunan Pemain Persib Vs Borneo FC dan Link Live Streaming

Kesempatan itu akhirnya lahir melalui hadiah penalti yang diberikan wasit setelah salah satu pemain PSM dijatuhkan di kotak terlarang.

Marc Klok yang ditunjuk sebagai eksekutor penalti kemudian berhasil menceploskan bola ke gawang Barito.

Hingga wasit meniup peluit panjang, tak ada lagi gol tambahan. PSM pun mengakhiri laga dengan tambahan 3 poin.

Dengan kemenangan ini, PSM menempati posisi ke-9 klasemen sementara dengan perolehan 16 poin dari 9 laga.

PSM 2-1 Barito Putera (Donny Monim 60'-bd, Marc Klok 75'-pen; Lucas 65')

PSM Makassar: 20-Rivky Mokodompit; 14-Asnawi Mangkualam, 28-Abdul Rahman, 15-Hasim Kipuw, 32-Beny Wahyudi, 10-Marc Klok, 48-M Arfan, 80-Wiljan Pluim, 7-Zulham Zamrun, 11-M Rahmat, 6-Ferdinand Sinaga
Pelatih: Darie Kalezic

Barito Putera: 20-Aditya Harlan; 18-Andri Ibo, 55-Dendi Maulana, 47-Donny Monim, 4-Lucas, 5-Rony B, 13-Bayu Pradana, 18-Gavin Kwan, 17-Paulo Sitanggang, 10-Rafael da Silva, 11-Sayuri
Pelatih: Yunan Hilmi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Alasan Timnas Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade Digelar Tertutup

Timnas Indonesia
Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Hasil Uber Cup 2024: Ribka/Lanny Kalah 2 Gim Langsung, Indonesia 2-2 Korsel

Badminton
Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Jadwal Championship Series, Agenda Persiapan Panjang Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Ester Berjaya via Tiga Gim, Indonesia 2-1 Korsel

Badminton
Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Reus Pergi dari Dortmund, Bukti Pengabdian 12 Tahun Hadirkan Cinta Besar

Liga Lain
Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Thiago Silva Tinggalkan Chelsea, Pulang Kampung ke Fluminense

Internasional
Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Girona Bidik Kemenangan Kandang Pertama Atas Barcelona

Liga Spanyol
Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Apriyani/Siti Kalah Dua Gim Langsung, Indonesia 1-1 Korsel

Badminton
Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Kata Klopp soal Mo Salah Usai Ribut-ribut di Pinggir Lapangan

Liga Inggris
Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com