Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lewati Drama Rubber Game, Tommy Sugiarto ke Babak Kedua Thailand Open

Kompas.com - 31/07/2019, 17:51 WIB
Tri Indriawati

Penulis

KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Tommy Sugiarto, berhasil memastikan tempat di babak kedua Thailand Open 2019.

Tommy melangkah ke babak kedua setelah menyingkirkan wakil China, Zhao Jun Peng, pada laga babak pertama yang digelar di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Thailand, Rabu (31/7/2019).

Pebulu tangkis 31 tahun itu memerlukan 47 menit untuk meraih kemenangan 21-13, 12-21, 21-13 atas Zhao Jun Peng.

Tommy tidak mendapatkan perlawanan berarti dari pebulu tangkis tunggal putra peringkat ke-39 dunia itu di gim pertama.

Dia langsung unggul 3-0 atas Zhao Jun Peng pada awal gim pertama.

Zhao Jun Peng memangkas margin poin menjadi 2-4, tapi Tommy terlalu tangguh untuk dikejar.

Tommy pun dengan mudah melesat meninggalkan wakil China itu hingga mencapai keunggulan 11-2 saat memasuki interval.

Selepas jeda, Zhao Jun Peng kembali mencoba bangkit. Pebulu tangkis 23 tahun itu perlahan mengumpulkan tambahan poin demi poin.

Baca juga: Hasil Japan Open 2019, Tommy Sugiarto Gagal ke Semifinal

Meski demikian, Tommy tetap dapat menundukkan Zhao Jun Peng. Dia merebut gim pertama dengan skor cukup telak 21-13.

Tommy sebenarnya berhasil lebih dulu unggul di awal gim kedua dengan kedudukan 4-2.

Namun, Zhao Jun Peng sukses memberikan perlawanan sengit dan menyamakan kedudukan menjadi 4-4.

Setelah itu, Zhao Jun Peng pun memegang kendali permainan. Dia berbalik unggul 6-4.

Tommy kembali mencoba membalikkan kedudukan menjadi 8-7, tapi Zhao Jun Peng lagi-lagi menyulitkannya.

Zhao Jun Peng pun terus unggul dan menahan Tommy di angka 10.

Keunggulan 18-10 membuat Zhao Jun Peng berada di atas angin. Dia dengan mudah menutup gim kedua dengan skor 21-12 dan memaksa Tommy memainkan gim penentu.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com