Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Yamaha Cup Race 2019 Boyolali, Nicky Hayden Junior Podium 2 Kali

Kompas.com - 28/04/2019, 22:10 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

BOYOLALI, KOMPAS.com - Yamaha Cup Race (YCR) 2019 di Sirkuit Gokart Boyolali, Jawa Tengah, 27 sampai 28 April, sudah rampung digelar.

Total terdapat 13 kelas yang diperlombakan dalam balapan tahunan itu. YCR Boyolali ini merupakan seri pertama dari delapan seri sepanjang tahun 2019.

Event ini sudah berlangsung selama 30 tahun. Sejauh ini, YCR mampu memunculkan nama-nama pebalap hebat yang dapat mewakili Indonesia dalam ajang balap internasional.

Contohnya adalah Galang Hendra Pratama yang mewakili Indonesia dalam World Supersport 300 2019.

Baca juga: Ini Target Galang Hendra Dalam World Supersport 300 Sesi Selanjutnya

“Yamaha punya mimpi yang besar, bukan hanya untuk balapan satu merek. Selain meningkatkan brand image, tetapi bagaimana membuat satu alternatif media latihan untuk para pebalap muda bagaimana mulai memasuki balapan profesional,” ujar M Abidin, General Manager Sales dan Motorsport Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Dalam 13 kelas yang dilombakan, peringkat pertama sampai kelima berhak untuk naik ke podium dan menerima piala. Artinya, total ada 65 pebalap yang naik podium dalam YCR 2019 Boyolali.

Baca juga: Pesan Galang Hendra Untuk Yamaha Cup Race 2019 di Boyolali

Salah satu yang menarik perhatian, terdapat pebalap berusia 12 tahun yang mampu naik podium dua kali. Ia adalah Muhammad Nicky Haiden. Dalam hal ini, seorang pebalap memang diperbolehkan untuk ikut lebih dari satu kelas yang dilombakan.

Nicky Haiden bahkan mengikuti tiga kelas sekaligus dalam YCR kali ini, yakni kelas YCR 7 Moped 4Tak 150 cc Ecu Standart Open, YCR 5 4tak 125 cc Standart Pemula, serta YCR 3 Moped 4tak 150 cc Tune Up Rookie.

Muhammad Nicky Haiden setelah meraih podium dalam YCR 2019 BoyolaliNirmala Maulana Achmad Muhammad Nicky Haiden setelah meraih podium dalam YCR 2019 Boyolali

Bocah cilik asal Daerah Istimewa Yogyakarta itu mencatatkan prestasi gemilang dalam balapan kali ini. Ia mampu finis di posisi pertama dalam kelas YCR 5, berhasil mengunci posisi kedua di kelas YCR 3, serta berhak naik podium dua kali.

Namun sayang sekali, dalam kelas YCR 7 Nicky Hayden tidak mampu menyelesaikan balapan terkait masalah pada motor.

Berikut hasil lengkap YCR 2019 di Sirkuit Permanan Gokart, Boyolali, Jawa Tengah:

YCR 1 Moped 4Tak 150 cc Tune Up Seeded

  1. M Erfin Firmansyah
  2. Herman Bas
  3. Agus Setiawan
  4. Samsul Arifin
  5. Reza Hanum

YCR 2 Moped 4Tak 150 cc Tune Up Novice (Pemula A)

  1. Aldiaz Aqsal Ismaya
  2. M Rifky
  3. Galang Tor Tor
  4. Aditya Fauzi
  5. Rio Andrian

YCR 3 Moped 4Tak 150 cc Tune Up Rookie (Pemula B)

  1. M Jordan
  2. Nicky Hayden
  3. Dofan DN
  4. MK Ramadhipa
  5. M Mawa Jannata

YCR 4 Moped 4Tak 125 cc Tune Up Seeded

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com