Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Marcus/Kevin: Tidak Mudah Melawan Berry/Hardianto

Kompas.com - 09/04/2019, 16:53 WIB
Farahdilla Puspa,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Babak pertama Singapore Open 2019 yang digelar di Singapore Indoor Stadium menghadirkan perang saudara antarpasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Berry Angriawan/Hardianto.

Laga tersebut dimenangkan oleh Marcus/Kevin dengan skor 21,18, 13-21, 21-16.

Kevin mengatakan bahwa Berry/Hardianto merupakan pemain yang bagus dan sulit dikalahkan.

Baca Juga: 27 Wakil Indonesia Akan Berjuang di Singapore Open 2019

“Kami sudah sering latihan bersama, sudah tahu satu sama lain. Mereka juga bukan pemain yang nggak bagus. Permainan mereka juga tenang dan mengontrol ritme di lapangan,” kata Kevin usai bertanding.

Meski sering berlatih bersama, laga pada Singapore Open 2019 menjadi pertemuan pertama mereka di lapangan pertandingan.

Pada babak kedua Singapore Open 2019, Marcus/Kevin akan berhadapan dengan pasangan asal China, He Jiting/Tan Qiang. Marcus/Kevin mengantongi tiga kali kemenangan secara beruntun pada pertemuan terakhir dengan He Jiting/Tan Qiang.

“Buat besok jangan banyak mati sendiri, sabar. Yang penting bolanya safe dan bagus kualitasnya,” pungkas Marcus dikutip Kompas.com dari Badmintonindonesia.org.

Baca Juga: Perang Saudara di Babak Pertama Singapore Open 2019

“Setiap pertandingan pastinya ingin juara. Tapi kami nggak mau mikir terlalu jauh juga. Yang penting kami bisa menikmati setiap matchnya,” kata Kevin mengenai targetnya.

Selain menyajikan perang saudara antara Marcus/Kevin dan Berry/Hardianto, empat pasangan ganda putra Indonesia lainnya juga bertemu pada babak pertama.

Mereka adalah Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santoso berhadapan dengan juara bertahan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan serta Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dengan Angga Pratama/Ricky Karandasuwardi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com