Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Neymar Terima Undangan Netanyahu Berkunjung ke Israel

Kompas.com - 05/04/2019, 00:33 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis


TEL AVIV, Kompas.com - Dua atlet terkemuka Brasil, pesepakbola Neymar Jr serta atlet selancar Gabriel Medina menerima undangan Perdana Menteri Israel, Benjamin Netanyahu untuk berkunjung ke negara tersebut.

Netanyahu bersama Presiden Brasil, Jair Bolsonaro  yang berkunjung di Israel pekan ini, mentweet undangan Netanyahu kepada Neymar dan Medina untuk datang dan keduanya menerima undangan tersbeut.

Neymar langsung menyahut, "Hello Bibi (Benjamin Netanyahu)  dan Bolsonaro, terimakasih telah mengundang kami. Kami akan datang ke Israel."

Melalui video, Netanyahu yang berdiri berdampingan dengan Bolsonaro menagtakan,"Datanglah ke Israel. Kami mengundang anda berdua, Neymar dan Medina: Datanglah bersama  keluarga anda ke Israel! Jerusalem menantikan kedatangan anda."

Neymar memang merupakan atlet pendukung Bolsonaro, figur yang dianggap kontroversial di Brasil.  Tampaknya kedatangannya ke Israel akan membantu Netanyahu yang kini sedang berjuang dalam pemilu Israel untuk masa jabatannya yang kelima.

Namun kesanggupan Neymar menuai ktritik di dalam negeri.  Para netizen Brasil menganggap Neymar tidak peka terhadap situasi yang terjadi di Timur Tengah.  Seorang netizen menyebut,"Neymar tidak tahu apa yang dilakukannya saat ia menunjukkan dukungannya kepada Israel dengan mendukung tokoh korup dan pembunuh seperti Netanyahu."

Presiden Brasil, jair Bolsonaro dan PM Israel Benjamin Netanyahu Presiden Brasil, jair Bolsonaro dan PM Israel Benjamin Netanyahu


Sebuah akun yang disebut milik mantan Presdien Brasil, Dilma Rousseff menyebut,"Saat Bruna (Bruna Marquezine, mantan kekasih Neymar) tengah berada di Afrika untuk membantu anak-anak korban angin ribut, Neymar malah menerima undangan dari Bolsonaro serta perdana menteri  yang dituduh korupsi serta pembunuh anak-anak Palestina. Bruna tidak kehilangan apa-apa dengan keputusan berpisah ini, dia malah bebas!"

Bolsonaro, 64,  merupakan politisi kontroversial yang berasal dari komunitas Yahudi di Brasil.  Ia sering mengecam kelompok perempuan, LGBT dan kelompok minoritas.  Bolsonaro bahkan kerap memuji Brasil di masa pemerintahan diktatur militer.  Pada 1999 ia pernah mengatakan jika perubahan di Brasil tidak mungkin  dilakukan  dengan pemilihan, maka bisa saja terjadi perang saudara dan militer kembali berperan. "Jika harus mengambil korban nyawa, tidak masalah buat saya."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Indonesia Vs Korsel: Peningkatan Kecepatan Pemain Jadi Fokus Latihan

Timnas Indonesia
Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Pebalap Muda Indonesia Avila Bahar Juara Round 1 Malaysia Series

Sports
Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Indonesia Vs Guinea, Kaba Diawara Mengagumi Michael Jordan di Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Daftar Skuad Guinea Saat Lawan Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Real Madrid Vs Bayern: Carvajal Kejar Gelar Ke-15 Liga Champions

Liga Champions
Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Dortmund Lolos ke Final Liga Champions, Satu Kata dari Edin Terzic

Liga Champions
Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid Vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com