Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lewis Hamilton Akui Kecepatan Mobil Ferrari di Bahrain

Kompas.com - 30/03/2019, 16:47 WIB
Nugyasa Laksamana,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Dua pebalap Ferrari sukses mendominasi dua sesi latihan bebas (free practice/FP) F1 GP Bahrain 2019 yang digelar Jumat (29/3/2019)

Dominasi Ferrari makin terasa lantaran dua pebalap mereka, Charles Leclerc dan Sebastian Vettel, menduduki posisi 1-2 dalam dua sesi latihan bebas yang digelar di Sirkuit Internasional Sakhir, Bahrain.

Baca juga: Perjuangan Pebulu Tangkis India Hadapi Penyakit Asam Lambung

Torehan positif tim Kuda Jingkrak itu rupanya mendapat pengakuan dari salah satu rival sengit mereka, Lewis Hamilton (Mercedes).

Hamilton mengaku terkesan dengan kecepatan mobil SF90 yang sekilas jauh berbeda dibandingkan saat mereka tampil pada seri pembuka di Australia.

"Sejak awal Ferrari mampu tampil cepat. Jadi ini jauh berbeda dari performa mereka yang kita lihat di Melbourne," kata Lewis Hamilton dari laman tim Mercedes.

"Saat ini Ferrari berada di depan. Jadi kami harus menundukkan kepala, tetap bekerja, melakukan analisis, dan mencoba tampil lebih kuat pada esok hari (Sabtu, red)," tuturnya menambahkan.

Pada sisi lain, Hamilton juga menyebut beberapa kendala yang mereka hadapi selama turun pada sesi latihan bebas semalam.

Pria asal Inggris ini merasa kesulitan menemukan keseimbangan mobil saat turun pada FP1 di mana dirinya menduduki peringkat keempat dengan catatan waktu 1 menit 31,601 detik.

Untungnya kru Mercedes mampu mengatasi masalah itu dan membuat Hamilton memperbaiki catatan waktunya menjadi 1 menit 29,449 detik yang menempatkannya di posisi ketiga pada FP2.

Progres itu lah yang membuat lima kali juara dunia F1 ini optimistis menjalani sesi kualifikasi yang menurutnya penting untuk memengaruhi hasil akhir balapan.

"Kami memiliki beberapa masalah pada aspek keseimbangan mobil, tetapi kami telah membuat kemajuan pada FP2," ujar pria 34 tahun ini.

Baca juga: Federer di Ambang Gelar Juara Miami Open 2019

"Saat memasuki fase kualifikasi, saya pikir semuanya bakal menjadi lebih rapatJadi ini tetap akan menjadi persaingan yang ketat," tutur Lewis Hamilton memungkasi.

Pada hari ini, Sabtu (30/3/2019) seluruh pembalap dijadwalkan kembali mengaspal untuk mengikuti sesi FP3 dan kualifikasi malam nanti.

Sesi balapan F1 GP Bahrain 2019 sendiri bakal diselenggarakan pada Minggu (31/3/2019) mulai pukul 22.10 WIB. (Doddy Wiratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Prediksi Persib Vs Borneo FC, Jadi Duel Tim Pelapis?

Liga Indonesia
Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com