Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pindah, Lokasi Pertandingan Bola Basket SEA Games Filipina

Kompas.com - 14/03/2019, 18:36 WIB
Josephus Primus

Penulis

MANILA, KOMPAS.com - Komite Pelaksana SEA Games Filipina (Phisgoc) memutuskan memindahkan lokasi pertandingan bola basket pada SEA Games 2019.

Awalnya, lokasi pertandingan ada di Mall of Asia (MoA) Arena di Pasay, Manila.

Kemudian, lokasi berpindah ke Filoil Flying V Centre di San Juan, Metro Manila.

"Kami kesulitan memesan tempat di MoA," kata Direktur Eksekutif Phisgoc Ramon Suzara dalam sebuah wawancara radio pada Kamis (14/3/2019) sebagai dilansir dari laman xinhuanet.com.

5.500 kursi

Filoil Flying V Centre di San Juan, Metro Manila berkapasitas tempat duduk 5.500 kursi. Lokasi itu bakal menjadi arena pertandingan bola basket sejak 5 November 2019 sampai dengan 11 Desember 2019.

MoA berkapasitas 15.000 tempat duduk. Namun, kapasitas maksimalnya bisa mencapai 20.000 kursi.

Lantaran kapasitas itu, kekecewaan muncul dari Federasi Bola Basket Filipina atau Samahang Basketbol ng Pilipinas (SBP).

"Saya berharap Phisgoc menemukan solusi yang lebih baik," kritik Direktur Eksekutif Sonny Barrios.

Filipina adalah jawara bola basket Asia Tenggara. Sejak SEA Games kali pertama diselenggarakan pada 1959, sudh 17 dari 19 kali perhelatan laga bola basket dimenangani Filipina.

Pada 1979 dan 1989, Malaysia menjadi juara pertama bola basket SEA Games.

Menurut Suzara, bola basket bukan cuma satu-satunya cabang olahraga yang berpindah lokasi pertandingan.

Masih ada bola voli yang berpindah dari Smart-Araneta Coliseum ke PhilSports Arena di Pasig City, Metro Manila.

PhilSports Arena asalah gedung olahraga milik Komisi Olahraga Filipina (PSC).

Kemudian, lokasi pertandingan sena bergeser ke SMX Convention Center dari posisi semula di PSC milik Coliseum Rizal Memorial.

Tahun 2019 adalah tahun keempat bagi Filipina menjadi tuan rumah SEA Games. Sebelumnya, pada 1981, 1991, dan 2005, Filipina juga menjadi tuan rumah pesta olahraga Asia Tenggara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com