Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anthony Ginting Berikan Angka Pertama untuk Musica Trinity

Kompas.com - 18/02/2019, 19:23 WIB
Nugyasa Laksamana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Pebulu tangkis tunggal putra Musica Trinity, Anthony Sinisuka Ginting, menyumbangkan angka perdana untuk timnya setelah menumbangkan pemain asal Prancis, Brice Leverdez (Berkat Abadi) pada laga Grup B Djarum Superliga Badminton 2019.

Tampil di hadapan warga Bandung di Sasana Budaya Ganesha (Sabuga), Senin (18/2/2019) petang, Anthony sukses mengalahkan Leverdez dengan skor straight games 21-12, 21-17. Dengan hasil itu, Musica Trinity pun untuk sementara unggul 1-0 atas Berkat Abadi.

Baca juga: Djarum Superliga 2019, Tim Putra PB Djarum Tumbangkan Jatim United

Seusai laga, Anthony mengaku kemenangannya tak terlepas dari performa minor yang ditampilkan Leverdez. Anthony menyebut sang lawan kerap melakukan kesalahan.

"Tadi kondisinya kan Leverdez sering terpeleset. Kemudian ada beberapa poin yang seharusnya bisa dia ambil, tetapi malah mati sendiri," ucap Anthony.

"Hari ini, performa Leverdez kurang bagus. Dari awal sampai akhir pertandingan selalu saya tekan," tutur dia menjelaskan.

Anthony sendiri mengaku sudah tak memiliki kendala soal kondisi lapangan. Hal itu sudah diantisipasi dengan menjajal lapangan pada sehari sebelumnya.

Berdasarkan pengalaman Anthony, pergerakan shuttlecock terasa kencang. Oleh karena itu, ia perlu menyesuaikan permainan dengan kondisi lapangan Sabuga.

"Pastinya saya enggak bisa main sembarangan," ujar pemain tunggal putra yang menempati peringkat ketujuh dunia tersebut.

Baca juga: Kisah Ricky Karanda Suwardi yang Pernah Terjerumus Pergaulan Negatif

Setelah laga Anthony versus Leverdez, Musica Trinity menurunkan pasangan Lee Yong-dae/Fajar Alfian.

Lee/Fajar akan menghadapi duet dari Berkat Abadi, Agripinna Prima Rahmanto Putra/Ricky Karanda Suwardi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Gelandang Man City Ungkap Faktor Arsenal Gagal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Jadwal dan Hasil Undian Malaysia Masters 2024: Indonesia Kirim 13 Wakil

Badminton
Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Daftar Top Skor Liga Spanyol: Sorloth Quattrick, Tinggalkan Bellingham

Liga Spanyol
Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Daftar Juara Liga Inggris dalam 10 Musim Terakhir: Man City Terbanyak

Liga Inggris
Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Klopp Berpisah dengan Liverpool, Pimpin Nyanyian untuk Arne Slot

Liga Inggris
Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Madura United Target Empat Besar Liga 1, Kini Mendamba Juara

Liga Indonesia
Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Arsenal Sudah Coba Semua, Catat Rekor Bersejarah, Tetap Gagal Juara

Liga Inggris
Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Jurus Madura United Tembus Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Man City Juara Liga Inggris, Guardiola Isyaratkan Perpisahan

Liga Inggris
PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

PSSI Tunjuk Eks Bupati Tangerang sebagai Manajer Timnas U17 dan U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Man City Juara, Saat Kata-kata Klopp Picu Air Mata Guardiola...

Liga Inggris
Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Jadwal Final Championship Series Liga 1, Persib Vs Madura United

Liga Indonesia
Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Akhir Kisah Klopp di Liverpool, The Normal One Sang Penggebah Keraguan

Liga Inggris
Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Man City Juara Premier League, Kehebatan Guardiola Si Mesin Trofi

Liga Inggris
Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Top Skor Liga Inggris: Haaland Raih Sepatu Emas, Ikuti Jejak Henry dan RVP

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com