Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Janjikan Jabatan PNS Istimewa untuk Liliyana Natsir

Kompas.com - 29/01/2019, 17:09 WIB
Nugyasa Laksamana,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora) Imam Nahrawi memastikan Liliyana Natsir akan diangkat menjadi pegawai negeri sipil (PNS) dengan posisi yang istimewa.

Liliyana, yang baru saja pensiun dari bulu tangkis, sudah melewati uji kompetensi sebagai PNS. Hasilnya, dia berhasil mendapatkan nilai yang memuaskan.

"Mungkin banyak yang tidak menduga karena dia banyak di lapangan," ucap Imam saat mengantar Liliyana untuk berpamitan dengan Presiden Joko Widodo, di Istana Merdeka, Jakarta, Selasa (29/1/2019).

Baca juga: Perhentian Akhir Liliyana Natsir, Terima Kasih Butet...

"Akan tetapi, begitu masuk kepada proses seleksi dan ujian kompetensi, ternyata hasilnya sangat luar biasa," tutur Imam melanjutkan.

Imam mengatakan, Liliyana akan langsung diangkat menjadi PNS, setelah proses administrasi rampung.

Butet, sapaan akrab Liliyana, akan ditempatkan di bidang tenaga fungsional kepelatihan dan atlet yang berada di bawah kementeriannya.

"Itu (posisi) yang kami siapkan, yang pasti Butet istimewalah," ujarnya.

Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir, saat menyampaikan pidato perpisahannya di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (27/1/2019). Liliyana memutuskan pensiun dan Indonesia Masters 2019 menjadi turnamen terakhirnya.Dok. PBSI Pebulu tangkis ganda campuran Indonesia, Liliyana Natsir, saat menyampaikan pidato perpisahannya di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (27/1/2019). Liliyana memutuskan pensiun dan Indonesia Masters 2019 menjadi turnamen terakhirnya.

Saat bertamu ke Istana Merdeka, Butet juga diminta Presiden Jokowi agar tetap memotivasi para yuniornya meski nanti sudah diangkat jadi PNS.

Jokowi meminta Butet untuk berkeliling ke seluruh klub-klub bulu tangkis yang ada di daerah-daerah.

Ia meyakini, prestasi Butet selama berkarier menjadi pebulu tangkis akan memudahkannya untuk memberi motivasi kepada para junior.

"Beri motivasi apa yang harus dikerjakan, apa yang harus dilakukan dalam meraih sebuah prestasi seperti yang sudah didapat oleh Liliyana," kata Jokowi.

Baca juga: Federasi Bulu Tangkis Denmark Akhiri Konflik dengan Pemain

Sepanjang kariernya, Butet sudah meraih berbagai prestasi bergensi, di antaranya menjuarai turnamen All England Open, menjadi juara dunia, dan meraih medali emas Olimpiade Rio 2016.

Butet memutuskan pensiun setelah 24 tahun berkecimpung di dunia bulu tangkis. Turnamen Indonesia Masters 2019 menjadi petualangan terakhir dalam karier profesionalnya.

Pada turnamen itu, Butet dan pasangannya, Tontowi Ahmad, meraih status runner-up setelah menelan kekalahan dari wakil China, Zheng Siwei/Huang Yaqiong.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com