Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ONE: Eternal Glory Jadi Kesempatan Bangkit bagi Stefer Rahardian

Kompas.com - 11/01/2019, 05:44 WIB
Nugyasa Laksamana,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Petarung seni bela diri campuran Indonesia, Stefer Rahardian, akan kembali beraksi pada ajang ONE: Eternal Glory yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, pada 19 Januari 2019.

Petarung kelas jerami (strawweight) itu menorehkan hasil yang kurang memuaskan pada paruh kedua tahun 2018.

Sempat dikenal sebagai salah satu petarung tak terkalahkan di ONE Championship, Stefer kemudian menelan dua kekalahan beruntun.

Baca juga: ONE Championship, Priscilla Hertati Siap Awali 2019 dengan Kemenangan

Oleh karena itu, ONE: Eternal Glory pun akan menjadi momen bagi Stefer untuk bangkit. Di ajang itu, dia akan menghadapi petarung asal Filipina, Robin Catalan.

Di ONE Championship, Stefer mengawali kariernya sebagai petarung kelas flyweight.

Laga demi laga sukses dimenangi hingga Stefer berhasil menyabet gelar juara ONE Jakarta Flyweight Tournament Champion.

Pada Januari 2018, Stefer memutuskan pindah ke kelas strawweight. Dengan peralihan divisi itu, ia pun menjadi petarung yang lebih gesit dan tajam.

Memasuki Juli 2018, tepatnya pada ONE: Reign Of Kings, Stefer menelan kekalahan dari Rene Catalan, yang notabene adalah kakak dari Robin Catalan.

Situasi tak menggembirakan kembali dialami Stefer pada dua bulan berikutnya, tepat dalam laga ONE: Conquest Of Heroes. Menghadapi petarung China, Peng Xue Wen, Stefer kalah angka.

Baca juga: 5 Hal Menarik soal Pertarungan ONE: Eternal Glory di Istora Senayan

Kendati demikian, dua kekalahan dari Catalan dan Peng Xue Wen tak membuat Stefer patah arang.

Berbekal latihan keras di Bali MMA yang merupakan salah satu arena seni bela diri campuran terbaik di Asia Tenggara, Stefer siap membuktikan diri.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com