Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ke Perempat Final, Fitriani Bertemu Mantan Pemain Nomor Satu Dunia

Kompas.com - 29/11/2018, 16:27 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Fitriani menjadi satu-satunya harapan Indonesia pada sektor tunggal putri turnamen bulu tangkis Korea Masters 2018. Fitriani melangkah ke babak perempat final setelah menang atas pemain Thailand, Busanan Ongbamrungphan.

Dalam pertandingan babak kedua di Gwangju Women’s University Stadium, Kamis (29/11/2018), Fitriani menang rubber game 21-18, 12-21, 21-11 atas unggulan keenam tersebut. Ini menjadi kemenangan kedua Fitriani dalam tiga pertemuan dengan pemain ranking 27 dunia tersebut.

Baca Juga: Persebaya Merasa Kesulitan Jelang Laga Kontra PSMS Medan

Dalam dua pertemuan terdahulu, Fitriani yang kini menempati ranking 34 dunia, menang pada ajang Vietnam Open 2015 dengan rubber game 19-21, 21-19, 21-16. Setahun kemudian dalam ajang Thailand Open 2016, giliran Busanan yang menang dengan 21-11, 21-11.

Pada babak perempat final, Jumat (30/11), Fitriani bakal menghadapi lawan berat asal China, Li Xuerui. Mantan pemain nomor satu dunia ini menyingkirkan tunggal putri terbaik Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, pada babak pertama.

Indonesia memiliki dua wakil tunggal putri pada babak kedua turnamen level super 300 ini. Sayang, Lyanny Alessandra Mainaky tak mampu melewati hadangan unggulan ketiga dari Thailand, Nitchaon Jindapol, yang menang 21-10, 21-15.

Dari sektor ganda putri, Indonesia tinggal mengandalkan Yulfira Barkah/Jauza Fadhila Sugiarto, yang menang 19-21, 21-13, 21-14 atas unggulan ketujuh dari Taiwan, Hsu Ya Ching/Hu Ling Fang. Di perempat final, mereka bertemu pemenang duel sesama wakil tuan rumah, Lee Dan Bi/Park Yeon Soo atau Go Ah Ra/Yoo Chae Ran.

Langkah Yulfira/Jauza tak diikuti Ni Ketut Mahadewi Istarani/Virni Putri. Mereka kalah 17-21, 19-21 dari unggulan kedelapan asal Korea Selatan, Kim Hye Jeong/Kong Hee Yong.

Berry/Hardianto jadi andalan ganda putra

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Hardianto dan Berry Angriawan bereaksi dalam laga babak perempat final Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (6/7/2018). Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Hardianto dan Berry Angriawan kalah dengan skor 13-21 dan 8-21.KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Hardianto dan Berry Angriawan bereaksi dalam laga babak perempat final Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (6/7/2018). Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Hardianto dan Berry Angriawan kalah dengan skor 13-21 dan 8-21.

Dari sektor ganda putra, Indonesia tinggal mengandalkan Berry Angriawan/Hardianto. Unggulan kelima ini menang 22-20, 21-15 atas Lin Shang Kai/Tseng Min Hao dan akan melawan pasangan gado-gado, Kim Sa Rang (Korea Selatan)/Tan Boon Heong (Malaysia).

Sabar Karyawan Gutama/Frengky Wijaya Putra gagal mengikuti jejak Berry/Hardianto. Mereka kalah 17-21, 21-14, 16-21 dari unggulan kedelapan asal Taiwan, Po Li-Wei/Wang Chi-Lin.

Dengan demikian, secara keseluruhan ada tujuh wakil Indonesia yang lolos ke babak perempat final. Selain Fitriani, Berry/Hardianto dan Yulfira/Jauza, ada tunggal putra Ihsan Maulana Mustofa, Shesar Hiren Rhustavito serta dua ganda campuran, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dan Akbar Bintang Cahyono/Winny Oktavina Kandow.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com