Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ikut Olahraga Lari, Dibawa Santai Saja...

Kompas.com - 21/11/2018, 17:46 WIB
Josephus Primus

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Ada sejumlah pesan yang mengemuka bagi peserta kegiatan lari 2XU Compression Run Indonesia 2018. Pergelaran pada Minggu (2/12/2018), dilaksanakan sejak sekitar pukul 05.00 di di Scientia Square Park, Summarecon Serpong, Tangerang Selatan.

Sementara, peluncuran acara berlangsung hari ini, Rabu (21/11/2018), di Jakarta.

Hadir dalam kesempatan peluncuran itu antara lain Head of Marketing, Branding, and Digital Channel Astra Life Windy Riswantyo, Perwakilan 2XU Indonesia Christin Iskandar, Head of PR area Serpong-Summarecon I Made Regi Julian S, serta Head of Sport Partnership Pocari Sweat Gading Santoso Putri.

Cedera

Adalah Presiden Direktur Astra Aviva Life Auddie A Wiranata menyampaikan catatannya untuk perhelatan ini. Hal itu menyangkut risiko bagi pelari.

"Kami menemukan beberapa peserta mengalami gejala heat stroke dan cedera otot di tengah-tengah kompetisi," tulisnya.

Lantaran belajar dari pengalaman itulah, Windy Riswantyo mengatakan pihaknya memberikan perlindungan asuransi bagi para peserta.

Bentuk dari perlindungan itu, terang Windy adalah produk asuransi ISport. "Produk ISport dijual dalam jaringan atau online melalui laman ilovelive.co.id," tuturnya.

(Baca: Ternyata, Futsal dan Sepak Bola Bukan Olahraga Favorit)

Head of Marketing, Branding, and Digital Channel Astra Life Windy Riswantyo saat penyelenggaraan saat peluncuran kegiatan lari 2XU Compression Run Indonesia 2018. Kompas.com/Josephus Primus Head of Marketing, Branding, and Digital Channel Astra Life Windy Riswantyo saat penyelenggaraan saat peluncuran kegiatan lari 2XU Compression Run Indonesia 2018.

Selanjutnya, menurut I Made Regi Julian S, pihak sudah mempersiapkan Scientia Square Park senyaman mungkin bagi sekitar 8.450 pelari.

"Kami menyiapkan tempat parkir yang memadai untuk seluruh peserta," tutur I Made Regi Julian S.

Lantas, dari pihak Pocari Sweat, Gading Santoso Putri, memberikan informasi bahwa pihaknya menyediakan hampir 30.000 liter minuman Pocari Sweat untuk mencegah para pelari mengalami dehidrasi.

"Jumlah itu setara dengan 3,5 liter untuk tiap pelari," imbuhnya.

Minuman Pocari Sweat produksi PT Amerta Indah Otsuka.Kompas.com/Josephus Primus Minuman Pocari Sweat produksi PT Amerta Indah Otsuka.

Pada bagian berikutnya, Christin Iskandar mengatakan bahwa ada peningkatan jumlah peserta pada 2XU Compression Run Indonesia 2018.

"Ada peningkatan 40 persen. Tahun sebelumnya, jumlah peserta 6.000 orang," tuturnya.

Seluruh narasumber kemudian memberi pesan penting bersama bagi para pelari. "Dalam berlari jangan sekadar mengejar waktu (tempuh). Tetap stabil dan santai," kata mereka.

"Kalau memang pelari tidak kuat, lebih baik berhenti dari lomba," pungkas mereka.

2XU menjual produk-produk kelengkapan olahraga lari mulai dari kaus hingga tempat minum. Pada 2018, 2XU menjadi penyelenggara kegiatan lari 2XU Compression Run Indonesia pada 2 Desember di Scientia Square Park, Summarecon Serpong, Tangerang Selatan.Kompas.com/Josephus Primus 2XU menjual produk-produk kelengkapan olahraga lari mulai dari kaus hingga tempat minum. Pada 2018, 2XU menjadi penyelenggara kegiatan lari 2XU Compression Run Indonesia pada 2 Desember di Scientia Square Park, Summarecon Serpong, Tangerang Selatan.

(Baca: Meningkat, Jumlah Peserta 2XU Compression Run Indonesia 2018)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Pelatih Timnas U23 Korea Terkejut dengan STY, Indonesia Lawan Sulit

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Indonesia Vs Korea Selatan: PSSI Upayakan Nathan Tjoe-A-On Kembali

Timnas Indonesia
Inter Juara Serie A, 'Demonismo', dan Karya Master Transfer Marotta

Inter Juara Serie A, "Demonismo", dan Karya Master Transfer Marotta

Liga Italia
Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi 'Superpower' di Asia

Pengamat Australia Soal Syarat Timnas Indonesia Jadi "Superpower" di Asia

Timnas Indonesia
Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut 'Rematch'

Kontroversi Gol Hantu di El Clasico, Barcelona Siap Tuntut "Rematch"

Liga Spanyol
STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

STY Paham Korea Selatan, Disebut Senjata Tertajam Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Atlet Sepeda Indonesia Bernard van Aert Lolos Olimpiade Paris 2024

Sports
Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Olahraga Golf, Royale Krakatau Renovasi Area Driving Range

Sports
Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Alasan Mourinho Pergi dari Man United dengan Sedih, Singgung Ten Hag

Liga Inggris
Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Bernardo Tavares Minta PSSI Perbaiki Kinerja Wasit

Liga Indonesia
Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Kunci Borneo FC Dominasi Regular Series Liga 1 di Mata Pieter Huistra

Liga Indonesia
3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

3 Agenda Perayaan Satu Dekade Jr NBA di Indonesia

Sports
Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Jadwal Lengkap 8 Besar Piala Asia U23 2024: Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Kata Larry Siwu Usai Kalah dari Rahul Pinem di HSS Series 5

Olahraga
Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Target Persib pada Dua Laga Sisa Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com