Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Indonesia Targetkan Satu Gelar Di Nomor Perorangan

Kompas.com - 11/11/2018, 22:58 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

TORONTO, Kompas.com - Usai menuntaskan tugas di nomor beregu, tim junior Indonesia kini bersiap mengemban misi baru pada nomor perorangan BWF World Junior Championships 2018. Sebanyak 23 atlet bersiap untuk turun main di Markham Pan Am Center, Ontario, Kanada, pada 12-18 November 2018.

Manajer tim Indonesia, Susy Susanti menargetkan satu gelar juara untuk dibawa pulang. “Kami berharap dapat satu gelar dari sektor apapun. Tapi kalau di lihat  dari daftar unggulan sepertinya bisa dari tunggal putra, ganda putri atau ganda campuran. Kami bisa berharap dari salah satu sektor itu,” ungkap Susy.

Di lihat dari daftar unggulan, ada empat wakil Indonesia yang menduduki posisi terbaik sebagai unggulan dua. Mereka adalah Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay dari tunggal putra, Ghifari Anandaffa Prihardika/Pramudya Kusumawardana Riyanto di ganda putra, Ribka Sugiarto/Febriana Dwipuji Kusuma di ganda putri dan ganda campuran dengan Rehan Naufal Kusharjanto.

“Setelah fokus di beregu, mereka harus sudah siap lagi untuk pertandingan perorangan. Mulai lagi dari awal. Hasil di beregu menjadi pembelajaran juga buat mereka bahwa ada pengalaman, tekanan, kesulitan dan hal-hal non teknis lainnya. Mereka harus lebih siap lagi, lebh fokus lagi,” jelas Susy kepada badmintonindonesia.org.

“Dari semua pertandingan di beregu saya lihat Ikhsan mainnya lancar dan yakin. Cuma nggak boleh over confident juga. Karena kan lawan akan lebih banyak lagi dan berbeda-beda. Tapi dari pertandingan beregu kemarin semoga bisa menjadi bekal buat Ikhsan untuk tampil lebih bagus lagi dan maksimal,” ujar Susy.

Di pertandingan beregu, Ikhsan memang mencatatkan hasil yang baik. Lima kali diturunkan, Ikhsan selalu berhasil mendulang poin buat timnya. Bahkan di babak semifinal, Ikhsan menjadi satu-satu wakil yang berhasil merebut poin dari Korea. Sayang akhirnya Indonesia kalah 1-3 dari Korea.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lolos ke Semifinal Piala AFF U16 2024, Timnas U16 Diminta Lupakan Euforia

Lolos ke Semifinal Piala AFF U16 2024, Timnas U16 Diminta Lupakan Euforia

Liga Indonesia
Liga Esports Nasional 2024 Kembali Digelar, Pesta Gim Tanah Air

Liga Esports Nasional 2024 Kembali Digelar, Pesta Gim Tanah Air

Olahraga
Hasil Indonesia Vs Laos 6-1, Garuda Asia Sempurna di Puncak Grup A

Hasil Indonesia Vs Laos 6-1, Garuda Asia Sempurna di Puncak Grup A

Timnas Indonesia
Pengamat Sarankan Timnas Indonesia untuk Berlatih Secara Maksimal

Pengamat Sarankan Timnas Indonesia untuk Berlatih Secara Maksimal

Timnas Indonesia
Kesiapan Relawan Medis di Tengah Animo Suporter di Piala Eropa 2024

Kesiapan Relawan Medis di Tengah Animo Suporter di Piala Eropa 2024

Internasional
Proses Penjualan Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman

Proses Penjualan Tiket Piala Eropa 2024 di Jerman

Internasional
Beckham Ingin Persib Bisa Bicara Banyak di AFC Champions League 2

Beckham Ingin Persib Bisa Bicara Banyak di AFC Champions League 2

Liga Indonesia
Cara Fajar dan Gregoria Fokus  Olimpiade: Puasa Medsos hingga Ganti Whatsapp

Cara Fajar dan Gregoria Fokus Olimpiade: Puasa Medsos hingga Ganti Whatsapp

Badminton
Jadwal Siaran Langsung 16 Besar Euro 2024, Dibuka Laga Swiss vs Italia

Jadwal Siaran Langsung 16 Besar Euro 2024, Dibuka Laga Swiss vs Italia

Internasional
Kriteria Caketum PBSI, Punya Jiwa Kepemimpinan dan Peduli Bulu Tangkis

Kriteria Caketum PBSI, Punya Jiwa Kepemimpinan dan Peduli Bulu Tangkis

Badminton
Shin Tae-yong Sambut Positif Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia

Shin Tae-yong Sambut Positif Hasil Drawing Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Jens Raven Resmi Jadi WNI, Amunisi Tambahan Lini Serang Timnas Indonesia

Jens Raven Resmi Jadi WNI, Amunisi Tambahan Lini Serang Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Laos, Kickoff 19.30 WIB

Link Live Streaming Timnas U16 Indonesia Vs Laos, Kickoff 19.30 WIB

Timnas Indonesia
Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Optimistis Tatap Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Erick Thohir Minta Timnas Indonesia Optimistis Tatap Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com