Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rinov Mengaku Kaget dengan Permainan Cepat Pasangan China

Kompas.com - 08/11/2018, 16:57 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Rinov Rivaldy/Debby Susanto harus mengakui keunggulan pasangan ranking dua dunia, Wang Yilyu/Huang Dongping (China) dalam pertandingan babak kedua turnamen bulu tangkis Fuzhou China Open 2018. Wang/Huang menang dua game langsung dengan skor 21-10, 21-16 di Haixia Olympic Sports Center, Fuzhou, China, Kamis (8/11/2018).

Pada gim pertama, Rinov/Debby tak dapat mengatasi tekanan yang diberikan oleh lawan sehingga tertinggal jauh 4-11 saat interval. Pada awal gim kedua, Rinov/Debby sempat mengimbangi tetapi mereka banyak membuat kesalahan sendiri sehingga selisih angka kian jauh.

Baca juga: Timnas Indonesia Masuk dalam 4 Calon Juara Piala AFF 2018 Versi Media Vietnam, Ini Alasannya

 
"Saya memang kaget dengan permainan lawan yang cepat. Saya harus bisa segera mengimbangi mereka. Pada gim pertama skornya jauh, karena saya masih kaget. Pada gim kedua sudah bisa mengikuti tapi malah banyak buang poin," ujar Rinov yang merupakan pemain muda, dikutip dari Badmintonindonesia.org.

"Memang gim pertama bisa dibilang tidak ada permainan, tidak ada reli, karena kami di bawah tekanan terus dan tidak bisa keluar dari tekanan itu. Waktu angkat bola pun kebanyakan out. Pada gim pertama pun saya kurang bisa mengatur," ungkap Debby.

Ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi dan Debby Susanto merayakan kemenangan dalam laga babak pertama Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (3/7/2018). Pasangan ganda campuran Indonesia Ricky Karanda Suwardi Debby Susanto menang dengan tiga gim 17-21, 21-13, dan 24-22.KOMPAS.com/GARRY ANDREW LOTULUNG Ganda campuran Indonesia, Ricky Karanda Suwardi dan Debby Susanto merayakan kemenangan dalam laga babak pertama Indonesia Open 2018 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (3/7/2018). Pasangan ganda campuran Indonesia Ricky Karanda Suwardi Debby Susanto menang dengan tiga gim 17-21, 21-13, dan 24-22.

"Sebetulnya pada gim kedua, kami sudah menemukan polanya, tapi kejauhan mengejar, tertinggal terlalu jauh," tambahnya.

Meskipun terhenti dari turnamen level super 750 ini, Rinov mendapat banyak pelajaran berharga. Debby pun meyakinkan Rinov bahwa dia sebetulnya bisa mengimbangi lawan kalau bermain lebih tenang.

"Tadi saya kasih tahu Rinov yang basic saja, seperti lebih sabar, fokus. Kalau dikasih tahu banyak-banyak nanti takutnya malah jadi bingung. Rinov kalau mainnya tenang, sebetulnya bisa mengimbangi pemain level elite. Nanti kan dia pasti akan naik kelas, harus lebih tenang dari awal, skill-nya tidak kalah kok dengan pemain-pemain kelas atas," tutur Debby.

Ini membuat Rinov/Debby gagal mengikuti jejak ganda campuran senior Indonesia, Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir, yang lolos ke perempat final. Mereka mengalahkan Kim Hwi Tae/Kim Hye Jeong (Korea Selatan) dengan skor 21-4, 21-15.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Persib Ditahan Bhayangkara, Cemas Ciro Alves dan Beckham Putra Cedera

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com