Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi, Mayweather Jr Akan Berduel Lawan Petarung Kickboxing Jepang

Kompas.com - 05/11/2018, 16:14 WIB
Tri Indriawati

Penulis

Sumber BBC

 


KOMPAS.com - Mantan petinju Amerika Serikat, Floyd Mayweather Jr, bakal kembali ke ring tinju dengan bertarung melawan pertarung kickboxing asal Jepang, Tenshin Nasukawa.

Kedua pertarung ini akan berduel di Saitama Super Arena, Tokyo, Jepang, pada pengujung tahun ini, 31 Desember nanti.

Kepastian pertarungan antara Mayweather Jr kontra Nasukawa didapatkan setelah mereka menandatangani kesepakatan dengan sebuah perusahaan mixed martial arts (MMA) Rizin Fighting Federation.

Mayweather Jr berhasil mengalahkan petarung UFC Conor McGregor dalam pertarungan tinju pada Agustus 2017. Hasil ini memperpanjang rekor 50 kemenangan yang dipegang peraih lima gelar juara dunia tinju itu.

Setelah berhasil mengalahkan McGregor, Mayweather Jr mengumumkan pensiun dari arena tinju. Dia sempat dikabarkan bakal kembali bertarung setelah mendapatkan tantangan dari petinju Filipina, Manny Pacquiao, dan petarung UFC asal Rusia, Khabib Nurmagomedov.

Namun, bukannya meladeni dua tantangan itu, Mayweather justru memilih menghadapi Nasukawa terlebih dahulu. Namun, format dan aturan pertarungan Mayweather melawan Nasukawa belum ditentukan.

"Saya ingin melalukan sesuatu yang berbeda," kata mantan petinju berusia 41 tahun ini, seperti dilansir BBC, Senin (5/10/2018).

Baca juga: Presiden UFC Tak Restui Duel Nurmagomedov Vs Mayweather di Ring Tinju

"Saya ingin menunjukkan keahlian saya di luar Amerika Serikat dan menjalani sebuah pertarungan spesial. Saya ingin memberi orang-orang apa yang mereka inginkan - darah, keringat, dan air mata," tutur Mayweather menambahkan.

Mayweather mengatakan kelas dan aturan pertarungan akan dibicarakan beberapa pekan ke depan.

Selama ini, Nasukawa berkompetisi pada pertarungan kickboxing dan MMA bersama Rizin Fighting Federation. Dia memegang rekor 27-0 kemenangan di kickboxing dan 4-0 di MMA.

"Ini sebuah tawaran mengejutkan tapi saya menerimanya tanpa keraguan. Ini adalah momen terbesar di hidupku dan saya ingin menjadi pria yang mengubah sejarah. Saya akan melakukannya dengan tinjuan ini, dengan satu pukulan, lihat saja," kata Nasukawa.

Baca juga: Ini Alasan Floyd Mayweather Jr Ladeni Tantangan Petarung MMA

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com