Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tentang Kesehatan Michael Schumacher, Keluarga Inginkan Privasi

Kompas.com - 31/10/2018, 16:40 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Manajer legenda balap Formula 1 (F1) Michael Schumacher, Sabine Kehm, mengaku masih belum bisa mengungkap kondisi terkini kliennya karena permintaan keluarga.

Sabine Kehm menyebut pihak keluarga sangat senang karena banyaknya dukungan agar Schumacher bisa lekas pulih.

Namun, keluarga tidak ingin kondisi Schumacher menjadi bahan konsumsi publik.

"Yang bisa saya sampaikan adalah pihak keluarga sangat mengapresiasi empati dari para fans," ujar Sabine Kehm seperti dikutip BolaSport.com dari Mumbai Mirror.

"Orang-orang yang tahu dan memahami kondisi kesehatan Michael Schumacher saat ini memutuskan tidak ingin membagikannya ke publik dahulu," ucap Sabine Kehm menambahkan.

Baca juga: Lewis Hamilton: Tujuan Saya Balapan F1 Bukan untuk Lewati Rekor Michael Schumacher, tetapi...

Lebih lanjut, Sabine Kehm berharap semua orang bisa memahami apa yang sudah dipilih keluarga Schumacher tersebut.

"Kesehatan Schumacher bukanlah konsumsi publik dan kami akan terus tutup mulut untuk menghargai itu," kata Kehm.

"Kami harus melindungi kehidupan pribadinya. Setiap pernyataan soal kesehatan Schumacher akan mengurangi privasi kehidupannya," ucap Kehm menambahkan.

Baca juga: Anak Michael Schumacher Sukses Jadi Juara Formula 3

Kondisi kesehatan Schumacher hingga saat ini masih tanda tanya sejak mengalami kecelakaan saat bermain ski di Pegunungan Alpen 2013 lalu.

Hingga Januari 2018 lalu, Schumacher masih tidak sadarkan diri. Selama masa pengobatan, Schumacher telah menjalani operasi sebanyak dua kali.

Keluarga memutuskan merawat Schumacher di rumah dengan fasilitas perawatan serupa dengan rumah sakit. (Any Hidayati)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com