Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mo Farah Juara di Chicago

Kompas.com - 08/10/2018, 01:01 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

CHICAGO, Kompas.com - Atlet Inggris, Mo Farah menjuarai ajang Chicago Marathon, Minggu (07/01/2018) dengan  mencatat waktu 2 jam 5 menit 11 detik.

Farah menjadi juara di bawah cuaca dingin dan berhujan. Ia mengalahkan pelari Ethiopia, Mosinet Geremew di posisi kedua dengan selisih 13 detik. Sementara pelari Jepang, Suguru Osako berada di posisi tiga dengan catatan waktu 2:05:50.

"Luar biasa bisa menjadi juara," kata Farah usai juara.

Peraih medali emas Olimpiade 2012 dan 2016 untuk nomor 5.000 dan 10.000 meter ini mulai menekuni marathon sethaun lalu.  Ia menjadi pelari Inggris pertama  yang menjadi juara di Chiacgo setelah Paul Evans pada 1996 lalu.

Farah juga mempertajam rekor marathon Eropa yaitu 2:05.48 yang sebelumnya dipegang pelari Norwegia, Sondre Nordstad Moen di Fukupoka Desember lalu. Farah pertamakali ikut lomba marathon  di London pada 2014 dengan menempati peringkat 8.

Farah sendiri mengaku kondisi saat lomba  sebenarnya tidak ideal karena licin dan berangin.  "Kondisi memang tidak ideal buat peserta dan kami lebih memperhatikan kondisi daripada waktu," kata Farah. "Awal lomba yang juga merasa agak sulit, namun secara menyeluruh kami puas."

Pelari Inggris kelahiran Somalia yang telah berusia 35 tahun ini memimpin sejak awal lomba. Meski sempat tertinggal di 30 kilometer, namun Farah mampu unggul kembali dan mengalahkan pelari terdekat, Geremew.

Di bagian puteri, pelari Kenya, Brigid Kosgel menjadi juara dengan catatan waktu 2:18.35. Diikuti Roza Dereje dari Ethiopia (2;21.18) dan rekan senegaranya, Shure Demise berada di posisi tiga, Shure Demise dengan catatan waktu 2:22.15.

Kedua juara pertama ini mendapatkan hadiah uang 100.000 dolar AS.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com