Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anthony Lewati Rintangan Pertama untuk Pertahankan Gelar Korea Open

Kompas.com - 26/09/2018, 13:11 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

KOMPAS.com - Tunggal putra nomor satu Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, melangkah ke babak kedua turnamen bulu tangkis Korea Open. Dalam pertandingan di SK Handball Stadium, Seoul, Korea Selatan, Rabu (26/9/2018), Anthony menang atas pemain Perancis, Lucas Corvee.

Anthony, yang menjadi unggulan ketujuh dalam turnamen berhadiah total 600.000 dollar AS ini, memerlukan waktu 37 menit untuk menyingkirkan lawan. Dia menang straight game 21-18, 21-10.

Baca Juga: Polrestabes Bandung Tangkap 5 Pelaku Pengeroyokan Haringga Sirila, Ini Identitas Tersangka

Ini tentu saja sebuah langkah positif bagi Anthony untuk mempertahankan gelar. Tahun lalu, dia meraih trofi turnamen ini setelah memenangi perang saudara melawan Jonatan Christie dalam partai puncak. Ini menjadi gelar pertama Anthony dalam turnamen level superseries.

Pada babak kedua, Anthony, yang pekan lalu juara China Open, akan ditantang Wang Tzu Wei. Pemain Taiwan ini lolos setelah menang dua gim 21-18, 21-15 atas wakil Thailand, Tanongsak Saensomboonsuk.

Lolosnya Anthony membuat Indonesia sudah menempatkan tiga wakil tunggal putra pada babak kedua. Dia mengikuti jejak Jonatan serta pemain senior yang sekarang memilih jalur independen, Tommy Sugiarto.

Dari sektor ganda putri, Della Destiara Haris/Rizki Amelia Pradipta juga meraih tiket ke babak kedua. Unggulan ketujuh ini menang dua gim 21-12, 21-17 atas pasangan Korea Selatan, Choi Hye In/Kim Min Ji.

Selanjutnya, Della/Rizki akan bertemu Naoko Fukuman/Kurumi Yonao (Jepang) atau Supissara Paewsampran/Puttita Supajirakul (Thailand), untuk memperebutkan tiket ke babak perempat final.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Piala Uber 2024: Gregoria Menang Dua Gim Langsung, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia Langsung ke Perancis, Bersiap Lawan Guinea demi Mimpi Olimpiade

Timnas Indonesia
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Kiper Pahlawan Tepis Penalti di Injury Time

Internasional
Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Milan dan Bayern Gigit Jari, De Zerbi Komitmen di Brighton

Liga Inggris
Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com