Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ratu Elizabeth Terjun Payung, Presiden Jokowi Pakai Motor Gede...

Kompas.com - 18/08/2018, 20:15 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Ada hal menarik dari upacara pembukaan Asian Games 2018, Sabtu (18/8/2018). Hal itu terkait dengan video pembuka yang menampilkan Presiden Joko Widodo datang ke Stadion Utama Gelora Bung Karno dengan menggunakan motor gede. 

Video tersebut mengingatkan akan pembukaan Olimpiade 2012 di London, Inggris. Saat itu, Ratu Elizabeth II bersama agen rahasia 007, James Bond - diperankan oleh Daniel Craig - terjun dari helikopter di atas Stadion Olimpiade London. 

Aksi esktrem juga ditunjukkan Presiden Jokowi Widodo. Pada saat acara pembukaan Asian Games 2018, ada sepotong video intro yang menampilkan usaha Presiden Jokowi menuju tempat upacara pembukaan.

Baca juga: Penonton Asian Games 2018 Disarankan Pakai Botol Minuman Tumbler

Dari pantauan Kompas.com di layar kaca, terdapat momen saat Presiden Jokowi hendak menuju lokasi pembukaan Asian Games 2018.

Namun, dalam perjalanan, rombongan Presiden terhambat oleh kondisi lalu lintas. Melihat hal itu, Jokowi pun turun dari mobil dan memutuskan untuk naik motor.

Setelah naik motor, dalam perjalanannya, Jokowi digambarkan melewati beberapa rintangan. Bahkan, sempat ada adegan yang menggambarkan orang nomor 1 di Indonesia tersebut melakukan aksi lompatan dengan menggunakan motor.

Kemudian, Jokowi digambarkan telah tiba di Stadion Utama Gelora Bung Karno dan memasuki area parkir. Setelah itu, Jokowi memasuki SUGBK.

Video intro Asian Games 2018 itu mengingatkan sebagian orang akan video yang ditampilkan pada upacara pembukaan Olimpiade 2012. Pada London 2012, Daniel Craig selaku pemeran James Bond beradu peran dengan Ratu Elizabeth II.

Baca juga: Bocah Pemanjat Tiang Bendera dari NTT Ternyata Mengidolai Evan Dimas

Dalam film ini, Craig dan Sang Ratu meniki helikopter dari Buckingham Palace menuju Stadion Olimpiade London. Setelah berada di atas stadion, Sang Ratu dan Daniel Craig melompat dari helikopter dan melakukan terjun payung.

Hingga akhirnya, Ratu Elizabeth yang didampingi suaminya memasuki Stadion Olimpiade dan duduk di tribune kehormatan. Hal serupa ditunjukkan pada upacara pembukaan Asian Games 2018. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com