Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Bandung, Putra ITHB Pertahankan Gelar Juara

Kompas.com - 14/07/2018, 01:20 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis


BANDUNG, Kompas.com - Tim putra Institut Teknologi Harapan Bangsa (ITHB) sukses mempertahankan takhta juara LIMA Basketball: Blibli.com West Java Conference (WJC) 2018. Gelar itu diperoleh usai mengandaskan perlawanan Universitas Padjadjaran (Unpad) dengan skor 97-70 pada lagai final yang berlangsung Sabtu (13/7/2018)..

Unpad membuka laga dengan apik. Tim berkostum biru tua itu sempat unggul di menit awal kuarter pertama dengan skor 9-2. Namun, tak bertahan lama, ITHB menyalip keunggulan Unpad. Hingga akhir kuarter pertama, The Arrows memimpin dengan skor 23-15

Terpaut delapan poin di kuarter pertama membuat Unpad sulit mengejar. Di kuarter kedua, Unpad masih belum dapat mengimbangi permainan lawannya. Tim asuhan Dindin Saripudin itu justru tertinggal lebih jauh dengan selisih 14 poin.

Kedua tim sama-sama ngotot di kuarter ketiga. ITHB tercatat menambah 24 poin, sedangkan Unpad mencetak 19 angka tambahan. Unpad masih belum dapat mengejar. Skor akhir di kuarter ketiga yakni 77-58.

Sementara ITHB terus memperjauh jaraknya, Unpad masih berusaha mengejar. Namun, usaha-usaha dari tim asal kampus Jatinangor itu terus digagalkan ITHB. Pertahanan kuat dan rapat yang diterapkan juara bertahan itu sulit untuk ditembus Unpad.

Nyaris 100 poin, ITHB semakin tak terkejar. Tim asuhan Yosef Pratiknyo itu akhirnya mantap sebagai kampiun LIMA Basketball: Blibli.com WJC 2018. ITHB berhasil meredam Unpad dengan skor akhir 97-70.

"Saya senang dan kami ucapkan syukur karena bisa ke final dan menang. Targetnya pasti yang terbaik. Dari segi teknis, kami tidak terlalu banyak berubah. Di nasional semuanya terbaik. Tapi melihat peta kekuatan tahun lalu, Jakarta dan Jawa Tengah memang bagus. Kami belum tahu lawannya seperti apa. Sejauh ini, kami targetnya menjadi yg terbaik saja," kata Ricky Gunawan, asisten pelatih ITHB.

ITHB akan menyusul empat tim asal Greater Jakarta Conference yang telah terlebih dahulu mengantungi tiket nasional, yaitu Universitas Pelita Harapan, Universitas Esa Unggul, Institut Perbanas dan Universitas Negeri Jakarta.

Selain ITHB, Unpad dan Universitas Katolik Parahyangan juga akan terbang ke Surabaya untuk berlaga di LIMA Basketball Nationals 2018 mewakili WJC, 9-16 Agustus 2018 di Surabaya. Tiket tersebut diraih usai tim ini menang atas Universitas Widyatama pada perebutan tempat ketiga dengan skor 59-41.

Laga perebutan peringkat ketiga LIMA Basketball: Blibli.com West Java Conference (WJC) 2018, Jumat (13/7), menjadi penting. Pasalnya, taLaga ini dipertontonkan Universitas Widyatama (Utama) dan Universitas Parahyangan (Unpar). Unpar menang ketat dalam laga ini. Pada paruh waktu pertama, kedua tim menyajikan permainan imbang. Skor sempat sama, 13-13 di akhir kuarter pertama.

Kuarter kedua menjadi titik kebangkitan Unpar. Tim berkostum biru tua itu berhasil membuat jarak dari Utama. Skor 25-22 untuk keunggulan Unpar bertahan hingga akhir kuarter ini.

The Alligators semakin mengganas di kuarter ketiga. Selisih yang dibuat Unpar pun semakin jauh. Utama terpaut 18 poin dari Unpar. Tim asuhan Daniel Siswanto itu masih memimpin dengan skor 49-31.

"Tadi memang kita hampir imbang di dua kuarter awal. Namun, saya memberikan motivasi agar anak-anak bermain lebih semangat. Saya puas dengan penampilan anak-anak tadi," kata Daniel, pelatih Unpar.

Unpar akan berlaga kembali di fase nasional. Daniel mengatakan bahwa ia membawa target ke delapan besar putaran nasional. "Target kami minimal delapan besar. Kami beberapa kali ke nasional tapi tidak sampai ke putaran itu," lanjut Daniel.

Bagi Utama, kekalahan ini memupus harapan mereka maju ke final nasional karena zona ini hanya menyediakan tiga tiket.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com