Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Raih MVP NBA 2018, Harden Bersyukur Bisa Akhiri Penantian

Kompas.com - 26/06/2018, 15:08 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pebasket James Harden secara resmi dinobatkan sebagai most valuable player (MVP) musim ini pada ajang NBA Awards 2018 yang berlangsung Senin (25/6/2018) malam waktu Amerika Serikat atau Selasa pagi WIB.

Dalam acara yang berlangsung di Barker Hangar, Santa Monica, California, tersebut, Harden dinobatkan sebagai pemain terbaik NBA musim ini setelah mengalahkan dua nomine lainnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, megabintang Houston Rockets itu terpilih menjadi MVP seusai menyisihkan LeBron James (Cleveland Cavaliers) dan Anthony Davis (New Orleans Pelicans).

Baca juga: James Harden Kalahkan LeBron James sebagai MVP NBA 2018

Harden pun merasa bersyukur dengan penghargaan yang diterimanya malam itu dan mengaku sudah menantikan momen tersebut sejak lama.

"Empat tahun belakangan ini saya merasa seperti terus 'mengetuk pintu'. Sekarang, momen itu akhirnya tiba," kata Harden dikutip BolaSport.com dari ESPN.

"Sama seperti tahun-tahun sebelumnya, saya terus berusaha kembali menjadi lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya hingga akhirnya saya berhasil memegang trofi ini. Ini begitu berarti," tutur Harden.

James Harden sebenarnya nyaris menyabet gelar MVP pada ajang NBA Awards musim lalu.

Baca juga: Kobe Bryant Beri Nasihat kepada LeBron James

Namun, pada saat itu jurnalis lebih memilih guard Oklahoma City Thunder, Russell Westbrook, sebagai pemain terbaik, sementara Harden mendapatkan suara terbanyak kedua.

Meski sudah berhasil meraih gelar MVP NBA 2018, Harden merasa belum puas dan mengaku ingin membawa Houston Rockets mendapat prestasi yang lebih baik.

"Perjalanan tidak berhenti di sini. Kami masih memiliki jalan panjang yang harus ditempuh, bagaimanapun juga, terasa menyenangkan mendapatkan penghargaan ini," tutur pemain 28 tahun ini.

Pada musim ini, Harden tampil gemilang dan mampu membawa Houston Rockets menjadi pemimpin wilayah barat NBA 2017/18 dengan rekor kemenangan 65 menang-17 kalah.

Sepanjang musim reguler berlangsung, Harden tercatat mengumpulkan rataan 30,4 points, 8,8 assists, dan 5,4 rebounds.

Namun, penampilan apik James Harden itu belum cukup untuk mengantarkan Rockets menembus fase final NBA 2018.

Perjalanan Houston Rockets pada fase playoff musim ini terhenti pada partai final wilayah barat setelah kalah di tangan Golden State Warriors. (Doddy Wiratama)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Hancur Lebur 5-0 oleh Arsenal, Pochettino Ungkit Menyerah dan Pemain Besar

Liga Inggris
Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Korea Selatan Vs Indonesia, Pesan dan Prediksi Klok, Garuda Punya Peluang

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com