Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil F1 GP Monaco 2018, Daniel Ricciardo Sempurna

Kompas.com - 27/05/2018, 23:13 WIB
Hanief Syafi Al Umam,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

MONAKO, KOMPAS.com - Pebalap Red Bull Racing, Daniel Ricciardo, berhasil memenangkan balapan seri keenam Formula 1 (F1) GP Monaco yang diadakan di Circuit de Monaco, Monte Carlo, Monako, Minggu (27/5/2018).

Ricciardo menjadi yang tercepat dalam balapan selama 78 lap tersebut dengan catatan waktu 1 jam 42 menit 54,807 detik.

Sementara itu, peringkat kedua dan ketiga ditempati Sebastian Vettel (Ferrari) dan Lewis Hamilton (Mercedes).

Ricciardo, yang menjadi pole positter, langsung tancap gas untuk memimpin jalannya balapan. Sementara itu Vettel dan Hamilton menempelnya.

Baca Juga: 2 Sejarah Tercipta saat Pebalap Keturunan Indonesia Menangi Balapan World Superbike Inggris

Bendera kuning langsung berkibar pada lap pertama setelah Brendon Hartley (Toro Rosso) kehilangan sayap depan saat melewati sektor dua Circuit de Monaco.

Beruntung marshal tidak memerlukan waktu lama untuk membersihkan serpihan dari trek sehingga balapan dapat segera dilanjutkan.

Pada lap ke-8, pebalap Williams, Sergey Sirotkin, mendapat hukuman stop-and-go selama 10 detik akibat ban mobilnya tidak terpasang sebelum batas waktu tiga menit bagi kru mekanik untuk keluar dari lintasan.

Pebalap berkebangsaan Rusia tersebut langsung terdepak ke posisi buncit.

Kesialan tim Williams semakin lengkap setelah pebalap mereka yang lain, Lance Stroll, mengalami masalah pada bagian depan mobilnya.

Stroll terpaksa masuk ke pit untuk mengganti sayap depan dan ban yang pecah sehingga posisinya melorot di belakang rekan satu timnya.

Sementara itu, Verstappen yang start dari posisi paling belakang melaju dengan cepat. Pada lap ke-26, Verstappen sudah berada di posisi ke-10.

Kembali ke grup depan, persaingan ketat terpisah antara perebutan posisi pertama dengan perebutan posisi ketiga.

Ricciardo dan Vettel bersaing untuk podium teratas, sedangkan Hamilton dan Kimi Raikkonen (Ferrari) bertarung untuk posisi podium terakhir.

Sementara itu, petaka menimpa Ricciardo yang berada di posisi terdepan. Pada lap ke-28, Ricciardo mengeluhkan kurangnya tenaga pada mobilnya.

Vettel yang mengetahui hal tersebut berusaha untuk terus menekan posisi Ricciardo.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Ernando dan Karakter Adu Penalti

Ernando dan Karakter Adu Penalti

Timnas Indonesia
Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Jadwal MotoGP Spanyol 2024: Balapan Malam Ini, Marc Marquez Start Terdepan

Motogp
Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com