Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mundur Lagi, Serena Diragukan Tampil di Perancis Terbuka

Kompas.com - 09/05/2018, 18:27 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis


ROMA, Kompas.com - Mantan petenis peringkat satu dunia, Serena Williams diragukan akan tampil pada turnamen grand slam Perancis Terbuka, akhir bulan ini setelah menarik diri dari turnamen Italia Terbuka pekan ini.

Petenis yang telah berusia 36 tahun ini,  merupakan juara empat kali pada turnamen Italia Terbuka.  Ia mulai bermain kembali pada Maret lalu, setelah beristirahat selama satu tahun karena melahirkan putera pertama pada September 2017.

Maret lalu, Serena tampil di turnamen Indian Wells dan kalah di babak pertama Miami Terbuka menghadapi petenis Jepang, Naomi Osaka. Setelah itu, Serena tak pernah lagi bertanding.

"Menyesal sekali kami harus memberitahu bahwa juara empat kali Serena Williams telah memutuskan mundur. Kami tetap menunggunya untuk tampil di lapangan tanah liat Foro Italico. Mungin pada 2019 mendatang," demikian pengumuman resmi panitia melalui akun twitter mereka.

Italia Terbuka akan berlangsung pada 14 hingga 20 Mei, sepekan sebelum berlangsungnya Perancis Terbuka pada 27 Mei.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com