Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amir Khan Menang TKO dalam 39 Detik

Kompas.com - 22/04/2018, 08:10 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

LIVERPOOL, Kompas.com — Petinju Inggris, Amir Khan, hanya membutuhkan waktu 39 detik untuk memukul TKO Phil Le Greco, Sabtu (Minggu WIB) dalam pertandingan pertamanya setelah absen selama dua tahun.

Khan (32-4, 20 KO) menghancurkan perlawanan petinju asal Kanada, Phil Lo Greco (28-4, 15 KO), dalam pertarungan kelas welter super yang berlangsung di Echo Arena, Liverpool, Inggris.

Dalam pertarungan tersebut, Khan menunjukkan bahwa di usia 31 tahun dan telah beristirahat selama dua tahun, kemampuannya belum menurun. "Saya tidak bertarung selama dua tahun, tetapi saya selalu berlatih di pusat kebugaran," kata Khan. "Saya siap bertarung 12 ronde. Saya mampu menyelesaikan pertarungan dengan baik. Amir Khan telah kembali!"

Khan terakhir kali bertarung pada 7 Mei 2016 lalu saat ia kalah KO menghadapi petinju Meksiko, Saul Canelo Alvarez.

Dalam pertarungan menghadapi Lo Greco, Khan tampil agresif. Ia mengabaikan permintaan pelatihnya, Joe Goossen agar bertarung dengan sabar dan tidak bernafsu untuk mengakhiri secepatnya.

Ia langsung menggiring Lo Greco ke tali ring dan menghujaninya dengan pukulan keras ke arah wajah dan tubuh Lo Greco. Khan seperti ingin membalas ucapan-ucapan Lo Greco sebelum pertarungan yang mempersoalkan kehidupan perkawinannya.

"Penggemar tinju ingin melihat saya bertarung kembali dan saya telah berlatih keras dalam setahun terakhir.  Saya telah melakukan beberapa perubahan setelah  Virgil (Hunter) sakit. (Pelatih) Joe Goossen meminta saya untuk tidak terburu nafsu untuk menjatuhkannya, namun saya melihat ada kesempatan terbuka," kata Khan.

"Saya telah memperlihatkan kemampuan saya. Saya ingin menghadapi semua petinju terbaik dan kembali menjadi juara dunia."

Tantangan Khan tampaknya ditujukan kepada petinju Inggris lainnya, Kell Brook.  Brook yang ikut menyaksikan pertarungan, naik ke atas ring untuk menyambut tantangan Khan. Namun,  suaranya dibungkam oleh teriakan para pendukung Khan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

David da Silva Mogok Latihan dan Bertanding, Masalah Sensitif dengan Persib

Liga Indonesia
Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Persija Kembali Main di Jakarta Saat Jamu Persis di SUGBK

Liga Indonesia
Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com