Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Libas Pakistan 3-0, Indonesia Incar Grup I Fed Cup

Kompas.com - 07/02/2018, 23:06 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

ISA TOWN, Kompas.com - Tim piala Fed Indonesia memenangi pertandingan kedua Grup D Piala Fed Grup II zona Asia Oceania dengan mengungguli Pakistan  3-0, Rabu (07/02/2018).

Ini merupakan kemenangan kedua Beatrice Gumulya dkk setelah pada pertandingan pertama, Selasa (06/02/2018), mereka mengungguli  tuan rumah Bahrain dengan skor serupa 3-0.

Pada pertandingan menghadapi Pakistan, pelatih Deddy Tedjamukti kembali memberi kepercayaan pada Aldila Sutjiadi sebagai pemain tunggal  kedua untuk menghadapi tunggal kedua Pakistan, Sarah Khan.

Pada set yang pertama, Aldila Sutjiadi tanpa kesulitan yang berarti langsung menekuk Sarah Khan dengan tidak kehilangan satu gim pun sehingga Dilla menutup set ini dengan kemenangan 6-0.

Di set yang kedua, Sarah mencoba sedikit memberikan perlawanan pada Dilla dan  berhasil mencuri 2 gim. Akan tetapi Aldila Sutjiadi yang pada PON ke XIX lalu meraih 3 medali emas, tidak memberikan kesempatan pada Sarah Khan untuk semakin mengembangkan permainannya. Dilla segera menuntaskan set yang kedua dengan kemenangan 6-2.

Dengan kemenangan dua set langsung 6-0 dan 6-2 atas Sarah Khan tersebut, Aldila Sutjiadi membawa Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Pakistan.

Di partai kedua, skuad merah putih  menurunkan Beatrice Gumulya untuk menghadapi tunggal pertama Pakistan, Ushna Suhail. Awal set pertama, Ushna Suhail yang tertinggal 0-2 berusaha bangkit dan mengejar ketinggalan bahkan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 2-2. Akan tetapi Bea tidak membiarkan Ushna bangkit dan segera menghentikan perlawanan tunggal pertama Pakistan itu. Bea mengunci set pertama dengan kemenangan 6-2.

Tim Fed Cup Indonesia bersama Dubes RI di Bahrain,  Nur Syahrir Rahardjo. Tim Fed Cup Indonesia bersama Dubes RI di Bahrain, Nur Syahrir Rahardjo.

Tidak ingin berlama-lama menyudahi pertandingan, Beatrice Gumulya langsung tampil agresif dan dengan cepat mengumpumpulkan angka demi angka hingga menuntaskan perlawanan Ushna Suhail, 6-0, yang sekaligus memastikan Indonesia unggul 2-0 atas Pakistan.

Pada partai yang ketiga dipertandingkan nomor ganda,  Indonesia menurunkan duet Jessy Rompies/Deria Nur Haliza menghadapi pasangan Pakistan, Ushna Suhail/Mahin Qureshi. Pasangan Eci/Dea, panggilan akrab Jessy Rompies/Deria Nur Haliza, melengkapi kemenangan Indonesi menjadi 3-0 atas Pakistan, setelah mereka sukses membungkam Ushna Suhail/Mahin Qureshi dengan dua set langsung 6-1 dan 6-0.

Kemenangan telak 3-0 Indonesia atas Pakistan ini semakin mengokohkan posisi Indonesia di puncak klasemen sementara grup D.

Menurut manajer tim piala Fed Indonesia, Dr. Samuel L. Simon, SpKK yang dihubungi di Bahrain, kondsi pemain dalam keadaan baik. "Suhu di sini sekitar 19 derajat celcius, jadi anak-anak bsia tampil maksimal," kata Dr. Simon. Ia mengaku optimistis akan menang dalam pertandingan terakhir penyisihan grup menghadapi Srilanka, Kamis (08/02/2018). "Menghadapi Pakistan yang kita kalahkan 3-0, mereka kalah 1-2," kata Dr. Simon.

Di Grup II Asia Oceania ini, Indonesia bergabung di Grup D dengan Pakistan, Srilanka dan tuan rumah Bahrain. Grup A terdiri dari Selandia Baru, Uzbekistan dan Lebanon, Grup B dihuni Filipina, Singapura dan Kyrgyztan sementara Grup C ditempati wakil  Pacific Oceania, Malaysia, Oman dan Iran.

Apabila keluar sebagai juara Grup D, Indonesia akan memperebutkan tiket lolos ke Grup I menghadapi juara Grup B, antara Filipina atau Singapura. Dua negara pemenang akan lolos ke Grup I Asia Oceania pada 2019.

Menurut Dr. Simon, tim Piala Fed mendapat dukungan penuh dari Dubes Indonesia di Bahrain, Bapak Nur Syahrir Rahardjo. "Kedutaan sangat mendukung kami dengan menjemput, menjamu bahkan ikut serta mendukung di stadion setiapkali kami bertanding,"  kata Dr Simon lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com