Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cedera Kaki, Nadal Tersingkir

Kompas.com - 23/01/2018, 19:36 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

MELBOURNE, Kompas.com - Petenis Spanyol, Rafael Nadal  mengundurkan diri pada perempat final Australian Open  setelah mengalami cedera kaki kanan, Selasa (23/01/2018).

Nadal memutuskan mundur pada set kelima saat menghadapi  Marin Cilic.  Ia sempat merebut set pertama 6-3 serta set ketiga 7-6. Sementara Cilic merebut set kedua 6-3 dan set keempat 6-2.

Memasuki set kelima, Nadal sempat meminta perawatan pada kaki dan paha kanannya.  Namun saat tertinggal 0-2, ia langsung memutuskan mundur dengan menyalami wasit. Cilic dinyatakan menang 3-6, 6-3, 6-7 (5), 6-2, 2-0.

Di babak semifinal, Cilic akan menghadapi petenis peringkat 49, Kyle Edmund. Petenis Inggris ini menyingkirkan Grigor Dimitrov 6-4, 3-6, 6-3, 6-4 di babak perempatfinal, Selasa pagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com