Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Juara Olimpiade Mengaku Mengalami Pelecehan Seksual

Kompas.com - 22/11/2017, 14:02 WIB


NEW YORK, Kompas.com - Peraih medali emas Olimpiade di cabang senam, Gabby Douglas mengaku juga mengalami pelecehan seksual yang dilakukan dokter tim senam AS, Larry Nassar.

Pengakuan Douglas ini memperpanjang daftar korban pelecehan terhadap atlet yang dilakukan oleh  Nassar.

Douglas mengaku ia juga mengalami pelecehan oleh Nassar, yang kini berada di penjara dengan tuduhan melakukan tindak pidana kasus pornografi anak. Melalui akun Instagram-nya, Douglas menulis,"Seolah kami lah yang bersalah karena kami mengalami pelecehan karena baju yang kami pakai."

"Saya tidak membagikan pengalaman saya seperti yang lain karena selama bertahun-tahun kami diminta berdiam diri dan sesungguhnya beberapa kejadian memang sangat menyakitkan," kata Douglas.

Pernyataan Douglas ini dibenarkan oleh  penerbitnya, Jeff Raymond. Menurutnya Douglas memang salah satu korban tindakan Larry Nassar.

Douglas meruapakan bagian dari lima anggota tim AS yang meraih medali emas di Olimpiade London 2012. Ia merupakan anggota ketiga yang bersaksi terhadap pelecehan yang dilakukan NAssar setelah Aly Raisman dan McKayla Maroney.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com