Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putra Donald Trump Gabung di Klub Milik Erick Thohir

Kompas.com - 23/09/2017, 22:36 WIB


WASHINGTON, Kompas.com - Klub sepakbola milik Erick Thohir, DC United, jadi buah bibir di kancah sepak bola Amerika Serikat (AS). Barron Trump, anak Presiden AS Donald Trump, akan memperkuat DC United U-12 di kompetisi usia muda.

Hal ini tentu menjadi kehormatan tersendiri buat DC United.

Barron, 11 tahun, yang merupakan satu-satunya anak Trump dengan Ibu Negara Melania Trump, terdaftar sebagai pemain tengah dengan nomor punggung 81 di klub yang sebagian sahamnya dimiliki pengusaha Indonesia, Erick Thohir.

Sebelumnya, Barron sudah tampil dalam empat pertandingan musim ini untuk tim tersebut dalam program Akademi Pengembangan Sepak Bola AS.

Kabar bergabungnya Barron di DC United diketahui setelah seorang reporter sepakbola muda mengunggah melalui akun Twitter miliknya. Dia menyatakan bahwa Barron berada dalam daftar anggota keluarga klub DC United.

"Teman-teman, @travismclark baru saja memberikan pesan teks kepada saya dan ini bukan lelucon: Barron Trump sedang bermain di RFK besok. Tidak benar-benar. Serius. Tidak bercanda.," demikian unggahan Maurer, seperti dilansir dari New York Post, Sabtu (23/9/2017).


Pemain belia itu dijadwalkan bermain untuk tim DC United U-12 pada saat menghadapi PAClassic U-12 di RFK Field di Washington pada Sabtu (23/9/2017) waktu setempat.

DC United saat ini tengah membangun stadion senilai 500 juta dolar AS yang rencananya akan dibuka pada 2018 mendatang.

Klub DC United sendiri sudah ada sejak tahun 1996 dan salah satu tim tersukses di Negeri Paman Sam dengan 13 gelar baik domestik maupun internasional.

Tim berjuluk Hitam-Merah ini telah memenangi Piala MLS sebanyak empat kali di tahun 1996, 1997, 1999 dan 2004.

Selain itu mereka menjuarai Supporters Shield tahun 1997, 1999, 2006 dan 2007 dan Kejuaraan AS Terbuka Lamar Hunt tiga kali yaitu tahun 1996, 2008 dan 2013.

"Merupakan sebuah kebanggaan bahwa akhirnya kami bisa menghadirkan stadion baru bagi para fans DC United. Dirancang dengan berbagai fasilitas pendukung seperti hotel, retail dan ruang publik, Audi Field juga dapat digunakan untuk cabang olahraga lain, kegiatan entertainment dan aktivitas komunitas," ujar Erick Thohir, saat peletakan batu pertama pembangunan stadion itu, 27 Februari 2017 lalu.

"Audi Field diharapkan menjadi tempat destinasi sepanjang tahun bagi para pengunjung. Kami juga berkoordinasi dengan kedutaan besar Republik Indonesia, tentu dengan tujuan ke depannya agar tempat ini bisa di pakai untuk promosi kebudayaan dan parawisata guna memperkenalkan Indonesia di Amerika," tuturnya lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Rahasia Kiper Madrid Gagalkan Tendangan Penalti Bernardo Silva

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Hasil Liga Champions: Man City Vs Real Madrid 1-1, Bayern 1-0 Arsenal

Liga Champions
Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Gagal ke Semifinal Liga Champions, Arsenal Dinilai Tetap Hebat

Liga Champions
Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Hasil Man City vs Real Madrid 1-1 (Pen. 3-4): El Real Lolos ke Semifinal

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com