Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Operasi Sukses, Rossi Tak Sabar Membalap

Kompas.com - 02/09/2017, 15:48 WIB

KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, mengaku ingin segera kembali balapan setelah menjalani operasi di Rumah Sakit Riuniti, Ancona, Italia, Jumat (1/9/2017) pagi waktu setempat.

"Operasi berjalan baik pagi ini. Ketika saya terbangun, saya merasa dalam kondisi baik," kata Rossi dalam pernyataan resmi yang dilansir yamahamotogp.

Rossi mengalami kecelakaan saat menjalani latihan enduro di Italia, Kamis (31/8/2017) waktu setempat. Dia kemudian dibawa ke rumah sakit di Urbino, Italia sebelum dipindahkan ke Rumah Sakit Riuniti, Ancona.

Baca Juga: Rossi Kecelakaan, Max Biaggi Ikut Bersimpati

Kecelakaan tersebut membuat pebalap berusia 38 tahun ini mengalami patah tulang kaki kanan bagian tibia dan fibula. Akibatnya, Rossi harus menjalani operasi untuk memasukan pin logam pada kakinya.

Operasi tersebut ditangani oleh Direktur Divisi Ortopedi dan Traumatologi, dokter Raffaele Pascarella.

"Saya ucapkan terima kasih kepada staf di Rumah Sakit Riuniti, Ancona. Khususnya kepada dokter Pascarella yang telah mengoperasi saya," ujar Rossi.

Baca Juga: Berdasarkan Riwayat Cedera, Rossi Bakal Lewati Empat Seri Musim Ini

"Saya menyesal atas terjadinya kecelakaan ini. Kini yang saya inginkan adalah kembali balapan secepatnya. Saya akan melakukan yang terbaik untuk mewujudkannya," ucap pebalap berusia 38 tahun ini.

Atas kecelakaan ini, Rossi harus menjalani pemulihan selama 30-40 hari. Dalam kurun waktu tersebut, MotoGP 2017 akan memasuki seri GP San Marino (8-10 September) di Sirkuit Misano dan GP Aragon (22-24 September) di Sirkuit Motorland Aragon.

Saat ini, pebalap yang memiliki julukan The Doctor itu menduduki peringkat keempat pada klasemen sementara. Dia tertinggal 26 poin dari Andrea Dovizioso (Ducati Team) yang memuncaki klasemen sementara pebalap.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Legenda Bayern Yakin Leverkusen Akan Juara Bundesliga 2023-2024

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com