Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

SEA Games 2017, Lindswell Tambah Emas Indonesia dari Cabang Wushu

Kompas.com - 21/08/2017, 15:54 WIB

KOMPAS.com - Atlet wushu putri Indonesia, Lindswell Kwok, tampil apik dalam cabang olahraga tersebut untuk nomor Taijijian. Atlet putri kelahiran Medan 25 tahun silam itu meraih poin 9,68 untuk menyabet medali emas SEA Games 2017, Senin (21/8/2017).

Lindswell mengalahkan para pesaingnya dalam event dua tahunan antarnegara Asia Tenggara ini. Dia hanya unggul 0,03 atas pewushu Filipina, Agatha Chrystenzen, yang berhak mendapat medali perak.

Baca Juga: Arti Senyuman Lindswell Kwok

Medali perunggu diraih atlet wushu Malaysia, Audrey Chan Yee Jo. Andalan tuan rumah ini mengumpulkan poin 9,64.

Indonesia mengirim dua wakil untuk nomor ini. Sayang, Cindy Martono gagal mempersembahkan medali karena dia hanya memperoleh poin 9,39 dan berada di posisi kelima.

Dengan hasil ini, Lindswell mempertahankan gelar juara nomor Taijijian yang diperolehnya pada SEA Games 2015. Dalam event dua tahun lalu itu, dia juga menjadi pendulang emas bagi tim Merah-putih untuk nomor Taijiquan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com