Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Berlomba dan menikmati Alam di Tour de Flores 2017

Kompas.com - 14/07/2017, 23:19 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

MAUMERE, Kompas.com - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI kembali memberikan dukungannya di ajang olahraga balap sepeda tingkat internasional Tour de Flores 2017.

 Olahraga balap sepeda yang berada di kelas 2.2 ini dilaksanakan pada 14-19 Juli 2017 yang diikuti 11 negara yaitu Indonesia, Laos, Filipina, Malaysia, Australia, Jepang, Korea Selatan, Iran, Tiongkok, Hongkong, dan Thailand.

Para peserta akan menempuh jarak total 760,8 kilometer (km) mulai dari Larantuka dan berakhir di Labuan Bajo. “Setelah melihat antusiasme Tour de Flores di tahun lalu, kali ini kami kembali menunjukkan komitmen untuk memberikan dukungan terhadap perhelatan olahraga balap sepeda satu-satunya di Indonesia Timur yang diawasi langsung oleh Union Cycliste Internationale. Semoga dengan adanya Tour de Flores ini dapat semakin memperkenalkan keindahan alam Indonesia yang nantinya akan berdampak bagi kemajuan perkembangan ekonomi masyarakat di Nusa Tenggara Timur,” ungkap Direktur Bisnis Konsumer BNI Anggoro Eko Cahyo saat menyaksikan Finish Etape Pertama Tour de Flores di Maumere, Kabupaten Sikka, Jumat (14 Juli 2017).

Dukungan BNI terlihat ketika menyambut para peserta yang sampai di garis finish Etape Pertama di Maumere dengan memberikan Green Jersey kepada Top Sprint. BNI menjadi bank penyelenggara Etape 2, Maumere – Ende yang memiliki jarak 142,8 km. Selanjutnya, para peserta akan mulai start di Etape 2 pada Sabtu (15 Juli 2017).

Pada rute ini, peserta balap sepeda Tour de Flores akan disuguhi beragam pemandangan cantik khas Flores seperti Pantai Koka lalu menanjak ke Moni tempat Danau Kelimutu. Selain itu, di rute ini para peserta balap sepeda akan dihadapkan dengan empat kali tanjakan. Tanjakan terberat berada di Liakutu yang membuat para peserta harus mencapai 1.015 meter di atas permukaan laut (mdpl).  

Dalam Tour de Flores 2017 salah satu atlet nasional balap sepeda, Jamal Hibatullah yang berada di KFC Cycling Team dalam Etape 1 berhasil meraih gelar runner up, Best Asian Riders dan Best Southeast Asia Riders.
 
“Semoga Tour de Flores 2017 dapat berjalan dengan lancar, saya juga berharap para atlet tetap dapat menjaga kesehatan dan semangatnya hingga garis finish di Labuan Bajo,” tambah Anggoro.

Perhelatan internasional ini juga disambut meriah oleh BNI dengan mengadakan Pasar Murah BNI Berbagi Sembako bagi 1.000 warga Maumere dan sekitarnya. “Sebanyak 1.000 paket bahan makanan pokok yang disiapkan pada Pasar Murah di Maumere tersebut. Daerahdaerah yang terpilih untuk penyelenggaraan Pasar Murah Berbagi Sembako BNI ditentukan dengan berbagai syarat yaitu merupakan daerah yang masih memiliki masyarakat prasejahtera sesuai dengan masukan dari Dinas Sosial Pemerintah Daerah setempat serta merupakan daerah-daerah asal keberangkatan Tenaga Kerja Indonesia (TKI),” ucap Anggoro.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Komitmen Perpanjang Kontrak STY, Erick Thohir Bicara Generasi Emas Indonesia

Timnas Indonesia
Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Rizky Ridho Merasa Beruntung Timnas Indonesia Dilatih Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia Vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com