Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Puteri ke Australia, Putera ke Serbia

Kompas.com - 08/06/2017, 16:40 WIB
Tjahjo Sasongko

Penulis

 


JAKARTA, Kompas.com - Tim polo air puteri dan putera  akan melakukan latih tanding terakhir di Australia dan Serbia sebelum bertanding di ajang SEA Games Kuala Lumpur pada Agustus mendatang.

Tim puteri  akan berkunjung ke Australia untuk mengikuti turnamen selama dua pekan dan akan bertolak pada 26 Juni mendatang.

Menurut Wakil Ketua Umum Pengurus Pusat Persatuan Ranang Seluruh Indonesia (PP PRSI), Harlin E. Rahardjo, keberangkatan tim puteri sudah merupakan kebutuhan yang mutlak. "Tentu saja kesulitan utama adalah biaya pengiriman para pemain ini. Ini masalah klasik. Tetapi PP PRSI berprinsip uji coba ini suatu keharusan buat persiapan SEA Games. Jadi tidak ada rencana alternatif," kata Harlin di GOR Pertamina Simpruk, Kamis (8/6/2017).

Menurut Harlin, di bawah pelatih asal Sertbia, Zoran Kontic, tim puteri sudah menunjukkan kemajuan pesat. "Secara teknik atau pun strategi permainan, mereka sudah menunjukkan peningkatan. Sekarang tinggal meningkatkan mental dan kepercayaan diri dan ini tidak bisa dicapai dalam latihan. Harus dalam pertandingan,' kata Harlin lagi.

Saat tim puteri bertanding di Islamic Solidarity Games di Baku, Azerbaijan, bulan lalu, kelemahan ini terlihat mencolok. "Secara teknis kita mampu mengimbangi permainan tim yang sebenarnya peringkatnya jauh di atas kita, seperti Azerbaijan dan Saudi Arabia. Tetapi begitu dalam posisi tertekan, mereka seperti kehilangan pola bermain," lanjutnya.

"Pelajaran yang paling penting dari uji tanding atau pun pertandingan adalah perbaikan mental. Bahwa kalau kita di atas angin, tetap tak boleh lengah dan kalau tertinggal tidak boleh kehilangan akal."

Sementara tim putera yang ditangani pelatih Milos Sakovic juga asal Serbia direncanakan juga akan melakukan uji tanding di Serbia. "Sudah kami ajukan kepada pihak Satlak Prima untuk keberangkatan ini. Serbia dipilih karena memiliki tradisi baik di polo air, apalagi mereka juara dunia," katanya.

Menurut Harlin memberangkatkan tim ke Serbia jauh lebih efektif daripada mendatangkan tim asal negara tersebut untuk melakukan uji tanding di INdonesia. "Singapura saja mendatangkan Serbia untuk ikut turnamen bersama mereka. Sementara dengan koneksi yang dimiliki (pelatih) Milos, kita tidak akan kekurangan lawan latih tanding yang variatif di Serbia," kata Harlin lagi.

Para atlet  yang kini menjalani pemusatan latihan di Pertamina Simpruk berkekuatan masing-masing 15 pemain. "Mungkin yang ke Australia 14 orang. Sementara yang akan berangkat ke Malaysia setiap timnya berkekuatan 13 pemain,"  kata Harlin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com