Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vinales: Penonton Akan Membuat Rossi Membalap 100 Persen

Kompas.com - 02/06/2017, 10:43 WIB

MUGELLO, KOMPAS.com - Tidak ada pebalap yang menganggap remeh Valentino Rossi, meskipun pebalap Movistar Yamaha MotoGP tersebut tidak akan turun dalam kondisi 100 persen fit pada GP Italia di Sirkuit Mugello, 2-4 Juni.

Dalam konferensi pers jelang GP Perancis, Kamis (1/6/2017), Johann Zarco (Monster Yamaha Tech3), Maverick Vinales (Movistar Yamaha MotoGP), dan Dani Pedrosa (Repsol Honda Team), ditanya mengenai hal ini.

"Dengan pengalaman yang dia miliki, bahwa dia tahu betul bagaimana motor dan lintasan ini dengan sempurna, dia akan bisa menjalani sesi latihan bebas (Jumat), menyimpan energi, dan sudah pasti dia bisa membuat kejutan saat balapan (Minggu)," kata Zarco.

"Jangan berpikir bahwa Rossi sudah kalah (tidak bisa bersaing)," kata Zarco lagi.

Baca juga: Valentino Rossi Kecelakaan Saat Latihan Motokros

Vinales punya pendapat yang sama. Dia yakin bahwa dukungan para penonton yang hadir di Sirkuit Mugello akan menjadi tambahan energi buat Rossi.

"Jika dia tidak dalam kondisi 100 persen, para fan akan membuat dia (membalap) dengan 100 persen. Itu merupakan sesuatu yang penting," kata Vinales.

"Kami berharap Rossi bisa pulih dan dalam kondisi 100 persen saat balapan. Kami berharap bahwa tidak ada pebalap yang cedera," kata dia lagi.

Baca juga: Dinyatakan Fit, Rossi Bisa Ikut GP Italia

Pedrosa juga yakin Rossi akan berusaha maksimal untuk tampil bagus pada GP Italia, di depan para penudukungnya yang fanatik. Namun, dia tidak tahu persis bagaimana kondisi Rossi saat ini.

"Akan ada banyak penggemar dan dia tahu trek ini dengan sangat baik. Namun, MotoGP juga merupakan balapan yang sangat sulit. Kita lihat nanti saat latihan bebas," kata Pedrosa.

Sesi latihan bebas pertama GP Italia akan berlangsung Jumat (2/6/2017) mulai pukul 09.55 waktu setempat (14.55 WIB).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com