Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Fury Yakin Bisa Kalahkan Joshua Hanya dengan Satu Tangan

Kompas.com - 02/05/2017, 16:30 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Sky Sports

LONDON, KOMPAS.com - Mantan juara dunia tinju kelas berat asal Inggris, Tyson Fury, sesumbar bisa mengalahkan petinju senegaranya yang sedang naik daun, Anthony Joshua, hanya dengan satu tangan.

Fury, 28 tahun, sudah lama tak bertanding karena mengalami depresi. Ia terakhir kali beraksi di atas ring pada November 2015, saat mengalahkan Wladimir Klitschko (Ukraina).

Meski hampir 18 bulan tak bertinju, nyali dan semangat Fury tak lantas menurun. Ia justru siap menghadapi Joshua yang baru saja mengalahkan Klitschko di Stadion Wembley, London, Sabtu (29/4/2017).

"Hanya ada satu pertarungan terbesar di dunia dan itu adalah pertandingan kelas berat, yakni antara saya dan Joshua. Saya masih nomor satu di dunia dan semua orang tahu itu," kata Fury kepada Sky Sports.


"Saya yakin bisa mengalahkan Joshua dengan satu tangan terikat di belakang punggung saya," tutur Fury berkelakar.

Lama absen dari arena tinju tak membuat Fury gentar. Ia juga mengaku tak butuh pemanasan jika pertarungan dengan Joshua benar-benar terealisasi.

Sebelumnya, Joshua memang menantang Fury untuk bertarung. Hal itu dinyatakan langsung oleh Joshua di atas ring setelah menaklukkan Klitschko melalui technical knockout (TKO) dalam 11 ronde.

Fury merupakan mantan pemilik gelar WBA Super, IBF, WBO, IBO, The Ring, dan lineal heavyweight. Semuanya didapat Fury setelah menundukkan Klitschko pada November 2015.

Namun, gelar-gelar itu dicabut menyusul gangguan kesehatan mental yang dialami Fury akibat penggunaan obat-obatan terlarang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com