Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pascal Wehrlein Kembali Beraksi

Kompas.com - 07/03/2017, 16:45 WIB

BARCELONA, KOMPAS.com - Pebalap Sauber asal Jerman, Pascal Wehrlein, kembali ke lintasan. Dia turun pada tes pramusim kedua Formula 1 2017 di Circuit de Barcelona-Catalunya, Spanyol, 7-10 Maret.

Wehrlein absen pada tes pramusim pertama di sirkuit yang sama, 27 Februari-2 Maret, karena masih menjalani pemulihan cedera pinggang yang didapat akibat kecelakaan saat ikut Race of Champions, akhir Januari.

Pada tes pertama, Wehrlein digantikan oleh pebalap penguji tim Ferrari, Antonio Giovinazzi. Pebalap Italia tersebut melakukan total 151 putaran.

Berikut jadwal pebalap yang turun pada tes pramusim kedua.

Mercedes: Lewis Hamilton dan Valtteri Bottas (bergantian setiap hari, masing-masing setengah sesi)

Red Bull: Daniel Ricciardo (Selasa dan Kamis), Max Verstappen (Rabu dan Jumat)

Ferrari: Sebastian Vettel (Selasa dan Kamis), Kimi Raikkonen (Rabu dan Jumat)

Force India: Esteban Ocon (Selasa dan Kamis), Sergio Perez (Rabu dan Jumat)

Williams: Felipe Massa (Selasa dan Kamis), Lance Stroll (Rabu dan Jumat)

McLaren: Stoffel Vandoorne (Selasa dan Kamis), Fernando Alonso (Rabu dan Jumat)

Toro Rosso: Daniil Kvyat (Selasa dan Kamis) and Carlos Sainz (Rabu dan Jumat)

Haas: Kevin Magnussen (Selasa dan Kamis), Romain Grosjean (Rabu dan Jumat)

Renault: Nico Hulkenberg dan Jolyon Palmer (bergantian setiap hari)

Sauber: Pascal Wehrlein (Selasa dan Kamis), Marcus Ericsson (Rabu dan Jumat)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Crash
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com