Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sumsel Ingin Potret Potensi Atlet Daerah

Kompas.com - 11/01/2017, 03:10 WIB
Kontributor Palembang, Berry Subhan Putra

Penulis

PALEMBANG,KOMPAS.com - Seusai finis di peringkat ke-21 pada PON 2016, KONI Sumatera Selatan langsung berbenah diri. Salah satunya dengan mencari atlet berpotensi di tiap-tiap kabupaten dan kota.

Menurut Wakil Ketua I KONI Sumsel, Dhennie Zainal, atas nama Gubernur pihaknya bakal memberikan surat edaran kepada KONI daerah tingkat dua.

"Tujuannya agar mereka fokus dalam satu atau dua cabang olahraga pada Pekan Olahraga Provinsi, November nanti, di Palembang," kata Dhennie, Senin (9/1/2016) di Sekretariat KONI Sumsel.

Dengan begitu, pihak KONI Sumsel mengetahui siapa saja atlet berprestasi di setiap cabor. Harapannya, ketika tiap kabupaten dan kota sudah fokus, KONI Sumsesl bisa memotret atlet mana saja yang berpotensi meraih medali di PON Papua pada 2020. 

Dhennie mengakui bahwa banyak atlet berprestasi di Sumsel dan tak hanya ada di Kota Palembang. Salah satunya adalah atlet ski air, Indra Hadinata, dari Kota Kayu Agung, OKI.

"Anak anak daerah biasanya sudah biasa dengan hal hal esktrem. Hasilnya bisa dibina dan diarahkan menjadi atlet," katanya.

Palembang menggantikan Kabupaten Muara Enim sebagai tuan rumah Porprov Sumsel. Muara Enim belum sanggup jadi tuan rumah lantaran keterbatasan anggaran untuk membangun venue olahraga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com