Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Ideal, Djarum bertemu Jaya Raya

Kompas.com - 09/12/2016, 21:27 WIB

SOLO, Kompas.com - Laga final beregu campuran dewasa divisi I Blibli.com Kejuaraan Nasional PBSI 2016 akhirnya bakal mempertemukan dua klub besar, Djarum Kudus dan Jaya Raya Jakarta.

Djarum Kudus yang merupakan unggulan pertama, lolos ke final setelah mengalahkan tim Suryanaga Mutiara Timur Surabaya dengan skor 3-1. Kemenangan tim asuhan Fung Permadi ini memang sudah diperkirakan, namun satu prediksi meleset di ganda putra.

Satu-satunya nomor yang lepas dari tangan tim Djarum adalah dari ganda putra Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo ditaklukkan pasangan Rian Agung Saputro/Didit Juang.

Tiga nomor lainnya dimenangkan tim Djarum Kudus dengan relatif mudah lewat pasangan ganda campuran Praveen Jordan/Debby Susanto, Shesar Hiren Rhustavito (tunggal putra) serta Dinar Dyah Ayustine (tunggal putri).

“Ahsan/Kevin sepertinya belum menemukan cara main yang pas, mereka kan bukan pasangan main tetap, perlu waktu untuk membiasakan diri. Apalagi ini pertandingan beregu, walaupun mereka sudah berpengalaman, namun saya rasa ini ada pengaruhnya untuk mereka,” jelas Fung kepada Badmintonindonesia.org.

“Untuk nomor yang lain, Shesar tampil baik dan tidak mengalami kesulitan. Namun di ganda campuran juga sepertinya Praveen/Debby mengalami kesulitan dengan kondisi shuttlecock yang dipakai,” tambah Fung.

Sementara itu, tim Jaya Raya Jakarta menang sempurna 3-0 atas Mutiara Cardinal Bandung. Meskipun diatas kertas tim unggulan kedua ini memang lebih dijagokan, namun di luar dugaan Jaya Raya Jakarta sama sekali tak memberikan kesempatan pada tim Mutiara Cardinal Bandung.

Padahal jika melihat materi pemain, tim Mutiara Cardinal Bandung juga berpeluang besar untuk mencuri angka dari Jaya Raya Jakarta lewat pemain tunggal putri Gregoria Mariska dan tunggal putra Firman Abdul Kholik.

“Pemain kami memang lebih bisa menguasai keadaan di lapangan, dari kondisi angin dan sebagainya. Sebetulnya kami sudah siap bakal ramai dan tidak menyangka menang langsung 3-0, tim Mutiara punya materi pemain yang bagus di tunggal putra dan tunggal putri,” jelas Bambang Supriyanto, tim pelatih Jaya Raya Jakarta.

Pertarungan dua klub ini merupakan ulangan final Kejurnas 2014 lalu, dimana Jaya Raya Jakarta berhasil menuntaskan perlawanan Djarum Kudus dengan skor 3-2.

Babak final beregu campuran divisi I Blibli.com Kejurnas PBSI 2016 antara Djarum Kudus dan Jaya Raya Jakarta bakal digelar besok, Sabtu (10/12), mulai pukul 13.00 WIB. Saksikan siaran langsungnya hanya di Kompas TV.

Berikut hasil semifinal beregu campuran divisi I Blibli.com Kejurnas PBSI 2016:
Djarum Kudus vs Suryanaga Mutiara Timur Surabaya (3-1)
Praveen Jordan/Debby Susanto vs Ronald Alexander/Ni Ketut Mahadewi Istarani 21-16, 22-20
Shesar Hiren Rhustavito vs Abriant Chandrikat 21-7, 21-12
Mohammad Ahsan/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Rian Agung Saputro/Didit Juang Indrianto 21-17, 16-21, 17-21
Dinar Dyah Ayustine vs Firda Ayu Cahyaningsih 21-4, 21-13
Debby Susanto/Rosyita Eka Putri Sari vs Meirisa Cindy Sahputri/Ni Ketut Mahadewi Istarani – tidak dimainkan

Jaya Raya Jakarta vs Mutiara Cardinal Bandung (3-0)
Hendra Setiawan/Angga Pratama vs Ricky Karanda Suwardi/Hardianto 21-13, 20-22, 21-10
Ruselli Hartawan vs Gregoria Mariska 13-21, 21-14, 21-13
Krisna Adi Nugraha vs Firman Abdul Kholik 21-14, 23-21
Anggia Shitta Awanda/Della Destiara Haris vs Tiara Rosalia Nuraidah/Yulfira Barkah – tidak dimainkan
Alfian Eko Prasetya/Greysia Polii vs Reinard Dhanriano vs Bunga Fitriani Romadhini – tidak dimainkan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Jawaban soal Kans Nathan Dipanggil STY ke Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Saat Shin Tae-yong Merasa Tak Enak Hati Usai Troussier Dipecat Vietnam...

Internasional
Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liverpool Mundur dari Perburuan Alonso, Ada 2 Kandidat Pengganti Klopp

Liga Inggris
Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Keputusan Sudah Diambil, Xabi Alonso Satu Musim Lagi di Leverkusen

Bundesliga
Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Link Live Streaming Laga Liga 1 Malam Ini, PSM Makassar Vs Borneo FC

Liga Lain
Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Man City Vs Arsenal: Meriam ke Kandang Macan, City 38 Laga Tak Terkalahkan

Liga Inggris
PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

PSM Vs Borneo FC, Catatan Gemilang Tim Tamu Bikin Tavares Sulit Menutup Mata

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Pengamat Malaysia Soroti Kemajuan Timnas Indonesia, Puji Prinsip STY

Timnas Indonesia
Sorotan Media Korea Selatan ke 'Magis Shin Tae-yong' Bersama Timnas Indonesia

Sorotan Media Korea Selatan ke "Magis Shin Tae-yong" Bersama Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Gianluigi Buffon Bergabung, Italia Tak Akan Mengecewakan di Euro 2024

Internasional
Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Target Medali Indonesia Olimpiade Paris 2024 Tunggu Kualifikasi Semua Cabor

Olahraga
Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Chelsea Vs Burnley: Sterling dan Pochettino Paham Kemarahan Fan

Liga Inggris
Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Alphonso Davies Dapat Ultimatum Bayern, Madrid Pantau Situasi

Bundesliga
Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Persaingan Kiper Persebaya: Andhika Tahan Penalti, Ujian untuk Ernando Ari

Liga Indonesia
Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Barito Putera Vs PSIS: Nikmati Pertandingan Usai Sikat Juara Bertahan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com