Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final China Terbuka Tanpa Unggulan Pertama

Kompas.com - 20/11/2016, 06:13 WIB

FUZHOU, KOMPAS.com - Final China Terbuka 2016 dipastikan digelar tanpa unggulan pertama. Dua unggulan teratas terakhir yang tersingkir adalah Chai Biao/Hong Wei (ganda putra) dan Ko Sung-hyun/Kim Ha-na (ganda campuran).

Chai/Hong yang merupakan wakil tuan rumah tersingkir setelah dikalahkan pasangan Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dengan 21-16, 24-26, 19-21.

Sementara itu, Ko/Kim (Korea Selatan) gagal melewati hadangan pasangan ganda campuran baru China, Zhang Nan/Li Yinhui. Ko/Kim kalah 19-21, 21-10, 15-21.

Sebelumnya, turnamen China Terbuka 2016 sudah kehilangan tiga unggulan pertama dari nomor lain yaitu Lee Chong Wei (tunggal putra), Carolina Marin (tunggal putri), dan Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (ganda putri) dengan alasan berbeda.

Lee yang mewakili Malaysia mengundurkan diri sebelum turnamen dimulai, Marin (Spanyol) tereliminasi pada babak perempat final setelah kalah dari Tai Tzu Ying (Taiwan), sedangkan Matsutomo/Takahashi (Jepang) dijegal Huang Dongping/Li Yinhui (China) pada babak kedua.

Selain tanpa unggulan pertama, babak final China Terbuka tahun ini juga dipastikan tidak diisi oleh para juara bertahan.

Tahun lalu, Lee tampil sebagai juara tunggal putra, sedangkan Li Xuerui (China) menjadi juara tunggal putri.

Pada sektor ganda, Kim Gi-jung/Kim Sa-rang (Korea Selatan) keluar sebagai juara ganda putra, Tang Yuanting/Yu Yang (China) menjadi juara ganda putri, sementara Zhang Nan/Zhao Yunlei (China) tampil sebagai juara ganda campuran.

Zhang memiliki kans naik ke podium kampiun tahun ini bersama rekan barunya, Li.

Berikut hasil pertandingan semifinal China Terbuka 2016:

Lapangan 1

MD: Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (7/INA) vs Chai Biao/Hong Wei (1/CHN) 16-21, 26-24, 21-19

MS: Chen Long (2/CHN) vs Viktor Axelsen (3/DEN) 21-18, 9-21, 21-14

XD: Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir (2/INA) vs Choi Sol-gyu/Chae Yoo-jung (KOR) 21-17, 25-23

MS: Jan O Jorgensen (4/DEN) vs Iskandar Zulkarnain (MAS) 22-20, 20-22, 21-7

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com