Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ducati Kantongi Bekal untuk Pengembangan Motor Musim Depan

Kompas.com - 17/11/2016, 20:34 WIB

VALENCIA, KOMPAS.com - Genaral Manager Ducati Corse Luigi "Gigi" Dall'Igna mendapatkan ide dan masukan penting untuk pengembangan Desmosedici GP setelah tes pasca-musim di Valencia, 15-16 November.

Ducati menyertakan pebalap teranyar mereka, Jorge Lorenzo, pada tes di Sirkuit Ricardo Tormo tersebut. Selain itu juga ada Andrea Dovizioso yang sudah empat tahun bersama Ducati.

"Soal Jorge, saya cukup senang dengan kesan yang dia dapatkan dari motor. Mulai dari awal, kami menemukan beberapa poin bagus dan beberapa poin jelek dibandingkan dengan motor yang biasa dia pakai," kata Dall'Igna, Rabu (16/11/2016).

Kepastian bergabung dengan Ducati otomatis memutus sembilan tahun kerja sama antara Lorenzo dan Yamaha.

Lorenzo memberi hadiah perpisahan yang indah untuk Yamaha dengan finis di urutan pertama pada balapan seri terakhir di Valencia, Minggu (14/11/2016).

"Kemarin (Selasa) kami sepenuhnya mencoba motor 2016. Har ini (Rabu), kami mempelajari perbedaan antara motor baru dan lama. Kami juga mencoba beberapa material berbeda," ujar Dall'Igna.

Pada hari pertama tes, Selasa (15/11/2016), Lorenzo mencatat putaran terbaik 1 menit 31,052 detik. Dia berada di urutan ketiga pebalap tercepat.

Pada hari kedua, Lorenzo berhasil mempertajam putarannya menjadi 1 menit 30,744 detik. Dia berada di urutan ke-8 tercepat.

Pebalap Spanyol, Maverick Vinales, yang mengisi tempatnya di Movistar Yamaha pada musim depan selalu keluar sebagai pebalap tercepat pada dua hari tes.

Selama dua hari tes tersebut, Dall'Igna mengaku mendapat masukan-masukan penting dari Lorenzo yang akan sangat berguna untuk pengembangan mesin sebelum MotoGP 2017 bergulir.

"Saya punya gambaran yang jelas tentang apa yang kami butuhkan, dan semoga saya bisa memberikan sesuatu untuknya tahun depan," ujar Dall'Igna.

"Jorge adalah seorang juara. Dia punya banyak pengalaman, jadi saya senang bisa bekerja bersama dia. Kami hanya bersama dua hari. Banyak yang harus kami pelajari tentang masing-masing saat tes berikutnya di Sepang, Phillip Island, dan Qatar," kata Dall'Igna.

Lorenzo masih terikat kontrak dengan Yamaha hingga 31 Desember 2016. Yamaha mengizinkan Lorenzo ikut tes di Valencia, tetapi tidak saat tes berikutnya di Sirkuit Jerez, Spanyol, pekan depan.

Yamaha juga melarang Lorenzo memberikan komentar kepada publik terkait hasil tes di Valencia.

Dengan demikain, Lorenzo baru akan bisa menguji Desmosedici lagi pada tes pramusim MotoGP 2017 di Sirkuit Sepang, Malaysia, 30 Januari-1 Februari.

Tes pramusim berikutnya akan berlangsung di Sirkuit Phillip Island (Australia) pada 15-17 Februari dan di Sirkuit Losail (Qatar) pada 10-12 Maret.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com