Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nicky Hayden Gantikan Dani Pedrosa pada GP Australia

Kompas.com - 19/10/2016, 12:05 WIB

PHILLIP ISLAND, KOMPAS.com - Mantan pebalap MotoGP asal Amerika Serikat, Nicky Hayden, akan menggantikan Dani Pedrosa membalap untuk Repsol Honda pada GP Australia di Sirkuit Phillip Island, 21-23 Oktober.

Pedrosa absen karena masih menjalani masa pemulihan cedera patah tulang selangka kanan akibat terjatuh saat menjalani sesi latihan bebas kedua GP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jumat (14/10/2016).

"Pertama, saya mendoakan yang terbaik untuk Dani. Saya yakin dia akan kembali dengan lebih kuat dari sebelumnya, seperti yang biasa dia lakukan," kata Hayden dalam rilis dari HRC yang diterima Kompas.com.

"Bagi saya, ini (jadwal) balapan yang gila, tetapi ini adalah kesempatan. Sepuluh tahun setelah meraih gelar juara dunia, saya kemali ke tim impian saya yang dulu," kata juara dunia MotoGP 2006 tersebut.

Bagi Hayden, ini akan jadi balapan MotoGP keduanya musim ini. Hayden yang saat ini menjadi pebalap Superbike (WSBK) menggantikan Jack Miller bersama Marc VDS pada GP Aragon, 23-25 September.

Dengan kembali beraksi di MotoGP, Hayden dihadapkan pada jadwal yang sangat padat dalam dua bulan terakhir.

Sepekan sebelum menggantikan Miller, dia menjalani seri ke-10 WSBK di Jerman. Sepekan setelah balapan di Aragon, dia turun pada seri ke-11 WSBK di Perancis.

Setelah istirahat satu kali akhir pekan, Hayden kembali turun ke lintasan untuk menjalani seri ke-12 WSBK di Spanyol, 14-16 Oktober.

Akhir pekan ini, dia akan turun di Sirkuit Phillip Island. Pekan depan, dia harus menjalani seri terakhir WSBK di Qatar.


"Membalap di Phillip Island bersama tim pabrikan Hodna, cukup emosional buat saya bahkan untuk sekadar memikirkannya. Saya sangat bersyukur atas kesempatan dan kepercayaan yang diberikan Honda kepada saya," kata Hayden.

"Saya juga berterima kasih kepada tim saya sekarang (di WSBK) yang mengizinkan saya untuk melakukan ini, begitu juga dengan sponsor," ujar pebalap 35 tahun tersebut.

"Di Sirkuit Phillip Island, ada dua hal yang selalu jadi perhatian yaitu cuaca dan ban. Namun, ini merupakan sirkuit yang saya suka dan saya tidak sabar untuk memacu motor di sana," ucap Hayden lagi.

Saat menggantikan Miller, Hayden berhasil menyelesaikan balapan dengan finis di urutan ke-15 dan berhak atas raihan satu poin.

Pada GP Jepang, akhir pekan kemarin, Pedrosa digantikan oleh pebalap penguji Honda asal Jepang, Hiroshi Aoyama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com