Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Giliran Marquez Tercepat pada Sesi Latihan GP Inggris

Kompas.com - 03/09/2016, 17:41 WIB

SILVERSTONE, KOMPAS.com - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memimpin daftar pencatat waktu tercepat sesi latihan bebas ketiga GP Inggris di Sirkuit Silverstone, Sabtu (3/9/2016).

Dengan catatan 2 menit 0,944 detik, Marquez mengalahkan Maverick Vinales (Suzuki Ecstar) dan Andrea Iannone (Ducati) yang merupakan pebalap tercepat pada sesi latihan bebas pertama dan kedua.

Sesi 45 menit ini diwarnai jatuhnya Alvaro Bautista (Aprilia) di tikungan 12. Dia tidak mengalami cedera.

Tikungan 12 kembali memakan korban. Kali ini giliran Iannone yang harus merasakan kerasnya gravel Sirkuit Silverstone.

Iannone tengah menjadi pebalap tercepat ketika insiden tersebut terjadi.

Pada menit-menit terakhir sesi, beberapa pebalap berhasil mempertajam putaran mereka, termasuk Marquez yang akhirnya menjadi pebalap tercepat.

Selain Marquez, hanya Vinales yang mampu mencatat putaran di bawah 2 menit 1 detik. Vinales menjadi pebalap tercepat kedua pada sesi ini, sementara Iannone di urutan ketiga.

Dari hasil tiga sesi latihan bebas yang sudah dijalani, 10 pebalap dengan catatan akumulasi terbaik berhak langsung turun pada kalifikasi kedua.

Pebalap lainnya harus menjalani sesi kualifikasi pertama untuk mencari dua terbaik yang berhak ikut kualifikasi kedua.

Sebelum turun pada sesi kualifikasi, para pebalap punya kesempatan untuk menjalani sesi latihan bebas keempat yang berdurasi 30 menit.

Berikut hasil sesi latihan bebas ketiga GP Inggris.

1 93 Marc MARQUEZ SPA Repsol Honda Team Honda   2'00.944  
2 25 Maverick VIÑALES SPA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki   2'00.947 0.003
3 29 Andrea IANNONE ITA Ducati Team Ducati   2'01.060 0.116
4 35 Cal CRUTCHLOW GBR LCR Honda Honda   2'01.241 0.297
5 99 Jorge LORENZO SPA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha   2'01.506 0.562
6 45 Scott REDDING GBR OCTO Pramac Yakhnich Ducati   2'01.562 0.618
7 4 Andrea DOVIZIOSO ITA Ducati Team Ducati   2'01.659 0.715
8 26 Dani PEDROSA SPA Repsol Honda Team Honda   2'01.774 0.830
9 41 Aleix ESPARGARO SPA Team SUZUKI ECSTAR Suzuki   2'01.841 0.897
10 46 Valentino ROSSI ITA Movistar Yamaha MotoGP Yamaha   2'02.053 1.109
11 44 Pol ESPARGARO SPA Monster Yamaha Tech 3 Yamaha   2'02.163 1.219
12 9 Danilo PETRUCCI ITA OCTO Pramac Yakhnich Ducati   2'02.200 1.256
13 8 Hector BARBERA SPA Avintia Racing Ducati   2'02.855 1.911
14 68 Yonny HERNANDEZ COL Pull & Bear Aspar Team Ducati   2'02.944 2.000
15 43 Jack MILLER AUS Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda   2'03.008 2.064
16 22 Alex LOWES GBR Monster Yamaha Tech 3 Yamaha   2'03.081 2.137
17 76 Loris BAZ FRA Avintia Racing Ducati   2'03.239 2.295
18 6 Stefan BRADL GER Aprilia Racing Team Gresini Aprilia   2'03.624 2.680
19 19 Alvaro BAUTISTA SPA Aprilia Racing Team Gresini Aprilia   2'03.803 2.859
20 50 Eugene LAVERTY IRL Pull & Bear Aspar Team Ducati   2'04.098 3.154
21 53 Tito RABAT SPA Estrella Galicia 0,0 Marc VDS Honda   2'04.186 3.242

Berikut daftar pebalap yang langsung lolos ke kualifikasi kedua (Q2).

1. Marc Marquez    ESP    Repsol Honda Team (RC213V)
2. Maverick Vinales    ESP    Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)
3. Andrea Iannone    ITA    Ducati Team (Desmosedici GP)
4. CalCrutchlow    GBR    LCR Honda (RC213V)
5. Jorge Lorenzo    ESP    Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)
6. Scott Redding    GBR    Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15)
7. Andrea Dovizioso    ITA    Ducati Team (Desmosedici GP)
8. Dani Pedrosa    ESP    Repsol Honda Team (RC213V)
9. Aleix Espargaro    ESP    Team Suzuki Ecstar (GSX-RR)
10. Valentino Rossi    ITA    Movistar Yamaha MotoGP (YZR-M1)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com