Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ade Rai Beri Bocah Alami Obesitas Alat Kebugaran

Kompas.com - 14/07/2016, 13:54 WIB
Reni Susanti

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com – Binagarawan Ade Rai mengunjungi pasien severe obesity Arya Permana (10 tahun) di Gedung Kemuning, ruang Kenanga, lantai 2, Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.

Dalam kunjungannya, Ade Rai berbagi ilmu tentang gizi hingga olahraga. “Semalam Ade Rai kesini jam setengah delapanan. Lumayan lama sampai main PS (play station) bareng. Satu jam lebih lah,” ujar ayah dari Arya, Ade Somantri saat dihubungi, Kamis (14/7/2016).

Ade mengungkapkan, dalam kunjungannya Ade Rai memberikan masukan soal gizi. Arya bisa makan daging ayam tapi tidak digoreng. Begitupun dengan makanan lainnya, hindari untuk digoreng. "Jangan makan makanan yang digoreng,” tuturnya.

Ade Rai juga menghadiahi Arya alat fitness berupa barbel dengan beberapa ukuran. Ade menjelaskan, selama di rumah sakit berat badan Arya terus menurun. Saat ini berat badannya menjadi 186,4 kg.

Penurunan ini, sambung Ade, memperlihatkan program diet yang diterapkan RSHS berjalan. Menu yang diberikan RSHS yakni beras merah, perbanyak sayuran, buah-buahan, serta daging ayam berukuran kecil. “Masukan kalorinya 2.500. Karena sudah dianggap bisa, besok akan diturunkan jadi 2.000 Kkal,” tambahnya.

Untuk kegiatan fisik, Arya mengikuti semua yang diberikan dokter. Di antaranya berjalan-jalan di lorong rumah sakit.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com