Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riky Dipasangkan dengan Gloria

Kompas.com - 24/06/2016, 16:11 WIB

JAKARTA, Kompas.com - Turnamen Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016, 28Juni-3 Juli 2016 akan menjadi panggung pertama bagi pasangan ganda campuran Riky Widianto/Gloria Emanuelle Widjaja.

Meskipun baru berpasangan, namun baik Riky maupun Gloria sudah sama-sama memiliki banyak pengalaman bertanding di turnamen berkelas.

Riky yang biasanya berpasangan dengan Richi Puspita Dili, merupakan kampiun di turnamen India Open Grand Prix Gold 2014 dan Indonesian Masters 2014, serta runner-up India Open Super Series 2016. Sedangkan Gloria pernah menjadi juara di ajang Macau Open Grand Prix Gold 2014 bersama Edi Subaktiar.

Sebelum berangkat ke Taiwan pada Minggu (26/6) mendatang, Riky/Gloria sudah latihan selama kurang lebih dua minggu. Meskipun belum lama latihan bersama, Riky/Gloria mengaku sudah mengetahui tipe permainan masing-masing, karena selama berlatih bersama di pelatnas, tak jarang pula mereka latihan berganti-ganti pasangan main.

“Memang agak mepet sih, tetapi kami sudah sering latihan bareng di pelatnas, jadi sudah tahu mainnya Gloria seperti apa. Postur tubuh Gloria yang tinggi membuat dia punya serangan yang tajam di depan net, ini menjadi keunggulannya Gloria,” ujar Riky yang ditemui usai menjalani latihan di pelatnas.

Pada babak pertama Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2016, Riky/Gloria sudah harus berhadapan dengan wakil tuan rumah yang juga unggulan ketujuh, Liao Min Chun/Chen Hsiao Huan. Meski belum pernah menghadapi pasangan ini, namun Riky/Gloria sudah mengantongi strategi untuk bisa menembus pertahanan Liao/Chen.

“Liao punya smash yang keras, kami harus memperkuat pertahanan kami. Selain itu, kami juga akan berusaha untuk menyerang lebih dulu dan jangan sampai lawan menyerang kami duluan,” beber Riky.

Pelatnas PBSI mengirim 43 pemain ke turnamen yang berhadiah total 200 ribu Dollar AS ini. Chinese Taipei Open Grand Prix Gold 2015 akan dilangsungkan di stadion megah Taipei Arena.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Teco Harap Tak Ada Match Fixing di Laga Krusial Liga 1 2024

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Dukungan 3.000 Suporter untuk Garuda Muda

Timnas Indonesia
Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Alarm Bahaya untuk Borneo FC

Liga Indonesia
Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Kento Momota Pensiun dari Timnas Jepang Usai Piala Thomas 2024

Badminton
Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Rentetan Masalah Persebaya Usai Kalah Telak di Kandang Sendiri

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas U23 Indonesia Vs Australia, Vidmar Prediksi Formasi Garuda

Timnas Indonesia
Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Penantian Febri Hariyadi Cetak Gol untuk Persib, Harapan Pelatih

Liga Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Australia di Piala Asia U23, Kickoff 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Kevin De Bruyne Lewati Rekor Rooney di Liga Champions Saat Bela Man United

Liga Champions
Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Empat Fakta Jelang Indonesia Vs Australia

Timnas Indonesia
Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Kabar Baik dan Buruk Persib Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Cerita Unik di Balik Kemenangan PSM atas PSIS

Liga Indonesia
Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Persib Lolos Championship Series, Manfaatkan Hasil Persija Vs Persis

Liga Indonesia
Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Persija Menang atas Persis di Jakarta, Jakmania Bicara Identitas dan Pembenahan

Liga Indonesia
Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Empat Tim di Semifinal Liga Champions: Real Madrid Vs Bayern, PSG Vs Dortmund

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com