Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sugar Ray Leonard, Bisa Terbang seperti Kupu-kupu dan Menyengat seperti Lebah

Kompas.com - 13/04/2016, 07:30 WIB

KOMPAS.com - Sugar Ray Leonard, sebagai juara dunia tinju sejati, begitu diagungkan karena dia memiliki teknik bertinju yang amat memikat. Leonard mampu terbang seperti kupu-kupu dan menyengat seperti lebah, selalu mengandalkan kecepatan dan ketepatan pukulan untuk menundukkan lawan-lawannya.

Ray Charles Leonard lahir pada 17 Mei 1956, di Rocky Mount, Carolina Utara, Amerika Serikat. Ayahnya, Cicero Leonard, adalah seorang manajer supermarket. Sementara ibunya, Getha Leonard, adalah seorang perawat.

Nama Ray Charles diambil dari penyanyi favorit ibunya, Ray Charles Robinson. Ray Charles Leonard kecil dikenal sebagai anak yang pendiam dan pemalu.

Tinju menjadi cara Leonard untuk mengekspresikan dirinya. Pada Olimpiade Montreal 1976, Leonard yang turun di kelas welter ringan sukses mempersembahkan medali emas untuk Paman Sam.

Julukan “Sugar” diberikan oleh Sarge Johnson, asisten pelatih tim tinju Olimpiade Amerika Serikat. Leonard pun dipanggil Sugar Ray, sama seperti juara dunia tinju kelas welter dan menengah era 40 dan 50-an, Sugar Ray Robinson.

Medali emas olimpiade membuat Leonard mendapat beasiswa dari Universitas Maryland.

Sayang, impiannya melanjutkan kuliah harus terhenti lantaran ayahnya terkena penyakit meningitis, dan ibunya terkena serangan jantung.

Leonard juga harus menghidupi seorang putra, Ray Jr, hasil hubungannya dengan kekasihnya di SMA, Juanita Wilkinson. Akhirnya Leonard memutuskan untuk terjun ke dunia tinju profesional.

Leonard dilatih oleh Angelo Dundee, pelatih yang juga pernah menangani legenda tinju kelas berat, Muhammad Ali.

Tak heran apabila Leonard dianggap memiliki teknik bertinju seperti Ali, bahkan dinilai lebih lincah, karena Leonard berada di kelas yang lebih ringan dari Ali.

Sepanjang kariernya, Leonard telah membukukan 36 kali kemenangan (25 dengan kemenangan KO), 3 kali kalah dan 1 kali imbang.

Beberapa petinju kawakan yang pernah dikalahkannya antara lain Roberto Duran, Thomas Hearns dan Marvin Hagler.

Kemenangan atas Hagler dalam pertarungan pada 6 April 1987, masih jadi bahan perbincangan hingga saat ini.

Leonard yang saat itu hampir tiga tahun tidak naik ring, masih menunjukkan kebolehannya. Leonard terlihat sebagai pesenam dan petinju, lincah bergerak dan tajam pukulannya.

Marvin Hagler yang mempunyai kekuatan besar dan tak terkalahkan sebagai juara dunia kelas menengah, tak dapat mengembangkan permainannya. Leonard dinyatakan menang angka split decision.

Halaman:
Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Hasil Liga 1, Bali United Menang Dramatis, Dewa Jaga Asa

Liga Indonesia
SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

SBY Ramaikan Laga Red Sparks Vs Indonesia All Star 

Sports
Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Jelang Yordania Vs Indonesia, Skuad Garuda Muda Analisis Laga Lawan

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1, Alasan Bojan Hodak Bahagia

Liga Indonesia
Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Demam Megawati, Fan Habiskan Rp 13 Juta demi Nonton Red Sparks

Sports
Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Hasil Liga 1: Persik Vs Persita Seri, Bhayangkara FC Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Hasil Persib Vs Persebaya 3-1: David da Silva Hattrick, Cium Sepatu Ciro Alves

Liga Indonesia
Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Pelatih Bali United Minta PSSI Tegas Tangani Dugaan Match Fixing di Liga 1

Liga Indonesia
Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Arema FC Hadapi Misi Tak Mudah, Widodo Bilang Semangat Jangan Patah

Liga Indonesia
AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

AC Milan dan Pioli Selesai, 2 Pelatih Klub Timur Tengah Masuk Bursa

Liga Italia
Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Persib Vs Persebaya: Zalnando Starter, Bangkit dari Cedera Horor

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas U23 Indonesia Vs Yordania: VAR Jadi Pelajaran, Garuda Punya Pengalaman

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Link Live Streaming Persib vs Persebaya Liga 1, Kickoff 15.00 WIB

Liga Indonesia
Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Persik Vs Persita, Macan Putih Incar Obat Penawar Kekalahan 0-7

Liga Indonesia
Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Real Madrid Vs Barcelona: Barca Menuju El Clasico dengan Isu Keretakan

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com