Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Palembang Dianggap Lebih Siap Hadapi Asian Games 2018

Kompas.com - 16/03/2016, 21:09 WIB

JAKARTA, Kompas.com -- Anggota Komisi X DPR-RI sekaligus mantan atlet tenis nasional Yayuk Basuki menilai Kota Palembang, Sumatera Selatan, lebih siap dalam hal infrastruktur untuk menghadapi ajang Asian Games 2018 daripada DKI Jakarta.

"Kalau saya lihat Palembang sudah siap sekali untuk menjadi venue dari cabang-cabang olahraga yang akan dipertandingkan di sana," kata Yayuk dalam sebuah diskusi publik di gedung DPR-RI Jakarta, Rabu.

Menurut dia, secara keseluruhan infrastruktur yang akan digunakan untuk Asian Games telah siap dengan persentase mencapai 80 persen, khususnya untuk asrama atlet yang dinilai sangat baik dan layak.

Yayuk juga menyampaikan bahwa saat ini pemerintah provinsi Sumatera Selatan juga tengah mengajukan untuk memindahkan pelaksanaan sejumlah cabang olahraga yang direncanakan berlangsung di Jakarta.

"Karena mereka merasa memang lebih siap dari Jakarta, sedangkan Jakarta memang masih belum siap sama sekali," tukas legislator dari daerah pemilihan Jawa Tengah I itu.

Yayuk menceritakan, pihaknya telah melakukan pembahasan dengan sejumlah pihak namun hingga saat ini belum mendapat kejelasan dari Jakarta mengenai venue untuk Asian Games.

"Di Jakarta semua masih belum berjalan. Sekarang memang kita masih menunggu Jakarta, karena untuk renovasi Gelora Bung Karno juga sudah diteken Kemenpupera," ujarnya menambahkan.

Sehubungan dengan hal tersebut, dia menilai rencana penyelenggaraan Asian Games yang akan jatuh kurang lebih dua tahun lagi itu tidak bergaung dan terkesan tidak terencana dengan baik.

"Intinya kami ingin mendesak agar percepatan Asian Games bisa berjalan, termasuk pemerintah. Kita tidak ingin malu sebagai tuan rumah hanya karena venue belum siap," tukas Yayuk.

Dia menilai Asian Games 2018 merupakan pertaruhan dari harga diri bangsa. Oleh sebab itu pihaknya akan terus mengingatkan pemerintah untuk mempercepat persiapan penyelenggaraan ajang olahraga empat tahunan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com