Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menyedihkan, Bahkan Lawan Vietnam Pun Indonesia Kalah...

Kompas.com - 06/03/2016, 22:19 WIB

SOLO, Kompas.com - Dunia tenis Indonesia berada di titik nadir setelah tim Piala Davis dikalahkan tim Vietnam 2-3 pada babak pertama Piala Davis Grup II Zona Asia Oseania, Minggu (05/03/2016).

Kekalahan Indonesia ditentukan pada partai kelima setelah pemain tunggal Aditya Hari Sasongko harus rela mengakui keunggulan wakil Vietnam, Thien Nguyen Hoang 6-3 2-6 6-3 4-6 4-6.

Guyuran hujan di atas Stadion tenis Gelora Manahan Solo seolah menjadi tanda duka semesta atas kekalahan Merah Putih dari Vietnam.

“Saya sedih dan minta maaf karena gagal memberikan kemenangan bagi tim Indonesia,” tutur Aditya lirih, memendam kekecewaan seusai melakoni pertarungan 3 jam 35 menit itu.
          
Di atas kertas, peringkat tunggal 1436 dunia ini memiliki peluang sangat besar untuk memenangi laga penentu itu. Pada set ketiga, lawannya yang tak memiliki peringkat dunia itu terjatuh lantaran mengalami kejang perut. Kendati demikian, Adit yang saat itu tengah memimpin dalam posisi 4-0 pun tak bisa menyelesaikan set ketiga dengan cepat.
          
Bahkan, Thien malah mampu mengejar hingga 3-4 sebelum akhirnya menyerah 3-6. Pada dua set selanjutnya, justru wakil Vietnam itu mampu bangkit dan memastikan kemenangan yang membawa negerinya melaju ke babak semifinal Piala Davis Grup II zona Asia Oseania.
          
“Ini adalah pertarungan mental, dan Adit sepertinya tak bisa keluar dari tekanan sepanjang pertandingan,” tutur Roy Therik, kapten tak bermain tim Indonesia.
          
Kekalahan ini terasa pahit lantaran terjadi di kandang sendiri, di depan supporter Merah Putih yang memadati tribun Stadion Tenis Gelora Manahan Solo. Dalam sejarah pertemuan kedua negara di Piala Davis, Indonesia juga menderita kekalahan saat melawat ke Saigon, 1970.
          
Indonesia merupakan unggulan dalam laga ini, karena bercokol di peringkat 57 Piala Davis, jauh di atas Vietnam yang menempati posisi 74. Tim Indonesia telah sepuluh kali dalam 11 tahun terakhir berada di Grup II sedangkan Vietnam merupakan tim promosi setelah menjadi juara Grup III Asia Oseania tahun lalu.
          
Bila dilihat dari materi pemain pun, Indonesia memiliki Christopher Rungkat yang berada di peringkat tunggal 462 dunia dan anggota skuad lainnya juga berperingkat dunia meskipun di luar kisaran 1000. Sementara Vietnam hanya memiliki Nam Hoang Ly, satu-satunya yang memiliki peringkat tunggal dunia (884).
          
Kemenangan atas Indonesia pada babak pertama Piala Davis Grup II zona Asia Oseania ini merupakan prestasi terbaik Vietnam yang dua tahun lalu juga berhasil promosi ke Grup II namun langsung terlempar kembali ke Grup III perebutan lambing supremasi tenis beregu putra dunia ini.
          
“Saya sangat gembira atas kemenangan ini dan bangga dengan kerja keras para pemain Vietnam,” tutur non-playing captain Vietnam, Quoc Bao Truong dengan raut muka berbinar, bahagia.
          
Pada babak semifinal yang berlangsung Juli, Vietnam akan menghadapi Thailand. Sedangkan Indonesia akan menjajal Sri Lanka yang kendati akhirnya kalah memberikan perlawanan sengit kepada tuan rumah Thailand untuk  menjalani babak relegation play off.

Pertarungan yang dijadwalkan digelar 15-17 Juli belum dapat dipastikan siapa yang akan menjadi tuan rumah karena kedua negara belum pernah bertemu sebelumnya. Laga itu akan mengantarkan tim yang kalah longsor, terdegradasi ke Grup III zona Asia Oseania.
          
PERTANDINGAN PIALA DAVIS
BABAK PERTAMA GRUP II ZONA ASIA OSEANIA
INDONESIA v VIETNAM 2-3
Stadion Tenis Gelora Manahan, Solo.
 
HASIL
Jumat (4/3),
Christopher Rungkat v Pham Minh Tuan 6-1 6-1 6-2
Aditya Hari Sasongko v Nam Hoang Ly 1-6 4-6 2-6

Sabtu (5/3), 12.30
Christopher Rungkat/Sunu Wahyu Trijati v Nam Hoang Ly/Thien Nguyen Hoang 3-6 2-0

Minggu (6/3), 09.30
Christopher Rungkat v Nam Hoang Ly 6-4 6-1 2-0(ret)
Aditya Hari Sasongko v Pham Minh Tuan 6-3 2-6 6-3 4-6 4-6

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Aji Santoso Bicara Piala Asia U23 2024: Indonesia Hati-hati Anti Klimaks

Timnas Indonesia
Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Prediksi 3 Pemerhati Sepak Bola Indonesia vs Korea Selatan, Asa Menang Itu Ada

Timnas Indonesia
Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Komitmen Ketum PSSI untuk Perpanjang Kontak Shin Tae-yong hingga 2027

Timnas Indonesia
Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Jadwal Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024, Mulai Sabtu 27 April

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Indonesia Vs Korea Selatan, Garuda Muda Tak Dianggap Underdog

Timnas Indonesia
Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Xavi Putuskan Bertahan di Barcelona hingga Juni 2025

Liga Spanyol
Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liverpool Tumbang di Tangan Everton, Van Dijk Bicara Perebutan Gelar

Liga Inggris
Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Man United Vs Sheffield United: Bruno Berjaya, Kemenangan MU Hal Utama

Liga Inggris
Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Thomas dan Uber Cup 2024: Momen Penguatan Semangat Jelang Olimpiade

Badminton
Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Siaran Langsung dan Live Streaming Indonesia Vs Korsel Malam Ini

Timnas Indonesia
Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Persib Bandung Vs Borneo FC, Siasat Pieter Huistra Manfaatkan Laga

Liga Indonesia
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Pepet Arsenal, Terancam Man City

Liga Inggris
Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Hasil Man United Vs Sheffield United 4-2: Roket Fernandes, Setan Merah Menang

Liga Inggris
Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Hasil Everton Vs Liverpool, The Reds Tumbang, Gagal Dekati Arsenal

Liga Inggris
Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Link Live Streaming Everton Vs Liverpool, Kickoff Pukul 02.00 WIB

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com