Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dinar Ingin Tingkatkan Daya Tahan

Kompas.com - 11/02/2016, 19:29 WIB

BANGKOK, Kompas.com - Tunggal puteri muda usia, Dinar Dyah Ayustine merasa daya tahannya di lapangan masih perlu ditingkatkan dan menjadi salah satu penyebab kekalahannya di babak perempat final Thailand Masters 2016 dari Busanan Ongbumrungphan (Thailand), dengan skor 5-21, 18-21.

Berhadapan dengan wakil tuan rumah yang didukung ratusan supporter di Nimibutr Stadium, Dinar seolah demam panggung dan tak dapat menemukan ritme permainannya. Ia terus melakukan unforced errors sehingga poin terus bertambah untuk Ongbumrungphan. Dinar tak dapat berbuat banyak dan tertinggal 2-13 membuatnya kesulitan untuk mengejar.

Penampilan Dinar begitu berbeda di game kedua, dimana ia balik menyulitkan Ongbumrungphan dengan penempatan bola yang tak mudah dijangkau. Dinar pun memimpin skor 15-12. Namun sayangnya Dinar harus mengakui keunggulan lawannya yang merupakan unggulan keenam tersebut, Ongbumrungphan mampu menekan balik dan justru Dinar yang harus mengejar bola kesana kemari dan beberapa kali harus mati langkah. Dinar juga mesti jatuh bangun di lapangan demi mengamankan poin.

“Saya tidak bisa langsung in di game pertama, saya masih membaca-baca permainan lawan. Banyak bola-bola yang dibuang ke belakang oleh lawan, dan ada tekanannya, jadi saya tidak enak mengontrolnya,” tutur Dinar, pemain asal klub Djarum.

“Saya bisa mengimbangi dan menyamakan kedudukan di game kedua, tetapi sering kena pukulan tipuan dari lawan sehingga mati langkah. Lawan punya pukulan chop yang bagus,” imbuhnya.

Sebagai bahan evaluasi, Dinar mengatakan bahwa ia mesti meningkatkan daya tahan saat bertanding di lapangan. Pukulan-pukulannya pun mesti ditambah dengan kekuatan sehingga lebih berisi. Permainan depan juga menjadi perhatian buat Dinar.


“Bola-bola depan saya harus lebih bervariasi lagi, harusnya bikin susah lawan untuk mengembalikan,” tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Barcelona Vs PSG, Bukan Pertarungan Xavi dan Luis Enrique

Liga Champions
Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Peringatan Pochettino kepada Jackson dan Madueke yang Rebutan Penalti

Liga Inggris
Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Piala Asia U23, STY Sebut Timnas Indonesia Dibuat Tak Nyaman Jelang Vs Qatar

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas U23 Indonesia Vs Qatar, Reaksi Ivar Jenner Usai Kartu Merah Kontroversial

Timnas Indonesia
Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cole Palmer-Haaland Teratas dengan 20 Gol

Liga Inggris
Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Prediksi Skor Barcelona Vs PSG Leg Kedua 8 Besar Liga Champions

Liga Champions
Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Piala Asia U23 2024, Timnas Indonesia Protes ke AFC Usai Wasit Kontroversial

Timnas Indonesia
STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

STY Nilai Laga Indonesia Vs Qatar seperti Pertunjukan Komedi

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Piala Asia U23 2024, Kata Pelatih Qatar Usai Kalahkan Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Jadwal Timnas U23 Indonesia Usai Dibekuk Qatar, Bangkit Lawan Australia

Timnas Indonesia
Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Jadwal Leg Kedua 8 Besar Liga Champions 2023-2024, Barcelona Vs PSG, Dortmund Vs ATM

Liga Champions
Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Biang Kekalahan Timnas U23 Indonesia dari Qatar

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Man City Pertama, Chelsea 10 Besar Usai Pesta Gol

Liga Inggris
Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Hasil Chelsea Vs Everton: Sensasi 4 Gol Palmer, The Blues Pesta

Liga Inggris
Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Klasemen Piala Asia U23 2024: Qatar Puncaki Grup A Usai Bekuk Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com