Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lorenzo: Dalam Kondisi Normal, Saya Bisa Lebih Cepat

Kompas.com - 09/10/2015, 20:59 WIB
MOTEGI, KOMPAS.com - Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, menjadi yang tercepat pada dua sesi latihan bebas perdana GP Jepang di Sirkuit Twin Ring Motegi, Jumat (9/10/2015). Dia mengaku bisa mencatat waktu lebih baik jika bahunya tidak cedera.

"Mengejutkan melihat seberapa cepat saya hari ini karena bahu saya benar-beanr tidak dalam kondisi normal," kata Lorenzo, usai sesi. "Spertinya motor berfungsi dengan sangat baik dan lintasn dalam kondisi normal."

Lorenzo harus menjalani pemeriksaan X-ray untuk memastikan tidak ada tulang yang patah setelah terjatuh saat berlatih minibike, Sabtu (3/10/2015). Dari hasil pemeriksaan diketahui ada ligamennya yang terkilir, tetapi tidak memerlukan operasi.

"Dengan kondisi cedera, saya sangat cepat dan konsisten. Saya yakin bahwa dalam kondisi fisik normal saya bisa lebih cepat. Namun, tidak ada gunanya berpikir tentang apa yang bisa terjadi," kata pebalap 28 tahun tersebut.

Dibandingkan para rival utamanya, Lorenzo melakukan putaran lebih sedikit pada sesi latihan bebas hari pertama. Pada sesi pertama yang berlangsung Jumat pagi, dia melakukan 15 putaran dengan hasil terbaik 1 menit 45,432 datik.

Pada sesi kedua yang berlangsung sekitar tiga jam kemudian, pebalap Spanyol ini melakukan 15 putaran dengan hasil terbaik 1 menit 44,731 detik. Selain Dani Pedrosa, hanya Lorenzo yang berhasil mencatat putaran di bawah 1 menit 46 detik.

"Saya mencoba untuk sedikit menghemat tenaga dan tidak melakukan putaran terlalu banyak untuk menjaga bahu demi besok. Dari satu sisi, setiap hari kondisinya membaik. Dari sisi yang lain, kamu melakukan latihan yang mungkin tidak membantu proses penyembuhan bahumu," ujar Lorenzo menjelaskan.

Lorenzo akan kembali bersaing dengan pebalap lain pada sesi latihan bebas ketiga dan keempat serta sesi kualifikasi, Sabtu (10/10/2015). "Secara keseluruhan, saya rasa bahu saya akan sama, atau mungkin sedikit lebih baik, besok," kata pemilik dua gelar juara dunia MotoGP tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Sumber Crash
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Kelebihan dan Kekurangan Timnas U23 Korsel di Mata Jurnalis Korea

Timnas Indonesia
Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Siaran Langsung & Jadwal Tim Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Indonesia Vs Korea Selatan, Gelandang Korsel Puji Gaya Bermain Garuda Muda

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Indonesia Vs Korea Selatan, Rekor STY dengan Sang Kawan Lama Hwang Sun-hong

Timnas Indonesia
Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Persik Vs PSS, Macan Putih Ingin Tutup Laga Kandang dengan Happy Ending

Liga Indonesia
Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada 'Peran' Suporter

Nathan Tjoe-A-Oen Kembali Perkuat Timnas, Ada "Peran" Suporter

Timnas Indonesia
Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan 'Terbang' demi Timnas Indonesia

Lobi Ketum dan Suporter Jadi Kunci, Nathan "Terbang" demi Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Sederet Fakta Ujian bagi Persebaya Jelang Laga Lawan Bali United

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Korea Selatan di Perempat Final Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Pesta 5 Gol ke Gawang Chelsea, Arteta Puji Fisik dan Mentalitas Arsenal

Liga Inggris
Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Head to Head Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Produktif Vs Pertahanan Terbaik

Liga Indonesia
Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Indonesia Vs Korea Selatan: Kerja Keras, Tekad Rizky Ridho Bawa Garuda Terbang

Timnas Indonesia
BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

BCL Asia 2024, Diwarnai Ejected Brandone Francis, Prawira Bandung Bisa Menang

Sports
Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Klasemen Liga Inggris: Libas Chelsea 5-0, Arsenal Jauhi Liverpool-Man City

Liga Inggris
Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Tim Indonesia Bertolak ke China, Target Juara Thomas Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com