Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/10/2015, 23:03 WIB

PADANG, Kompas.com - Pertandingan babak penyisihan kategori perorangan SD dan SMP MILO School Competition Padang ditandai persaingan peserta asal Sumatera Barat, Riau, Jambi, dan Aceh.

Mereka saling berlomba menunjukkan kemampuan terbaiknya untuk mengejar poin agar meraih tiket menuju babak final MILO School Competition Padang yang dilaksanakan di GOR Semen Padang Indarung.
 
Jauhnya jarak yang harus ditempuh tidak menyurutkan semangat peserta dari Aceh yang menempuh perjalanan selama 26 jam. Silvia Eldamurni (14) yang hari ini berhasil mengalahkan Anki Pagamo dari SMP 1 Payakumbuh dengan skor 21-14 dan 21 19 mengungkapkan bagaimana jarak tidak menjadi penghalangnya untuk meraih Piala MILO.

“Aku pernah gagal dalam meraih juara di kompetisi Aceh Open 2011, namun kegagalan itu malah semakin memacu semangatku hingga berhasil meraih juara pertama di Sharook Open 2012 tingkat regional Sumatera tahun berikutnya. Kemenangan inilah yang menjadi motivasi untuk terus memberikan yang terbaik pada saat bertanding,” ungkap Silvia yang merupakan unggulan 2 kategori tunggal putri se-Sumatera.
 
“Aku ikut MILO School Competiton bersama empat orang temanku. Walaupun perjalanan cukup membuat lelah, tetapi semangat kami untuk memperoleh poin ranking nasional lebih besar. Perwakilan Aceh harus bisa menjadi juara,” tambah Silvia yang mengidolakan atlet Pelatnas Greysia Polii.
 
Sementara itu, pelatih Silvia, Yusran, mengatakan bahwa anak didiknya siap bertanding di semua kategori MILO School Competition Padang. “Kami berlatih dari jam 6-9 pagi, kemudian lanjut di jam 2-6 sore. Saya optimistis persiapan dan latihan yang telah dilakukan dapat membawa kami meraih posisi juara MILO School Competition Padang, bahkan mungkin memboyong Piala MILO ke Aceh,” ungkap Yusran.
 
Pada babak penyisihan MILO School Competition Padang hari ini, sebanyak 137 pertandingan digelar yang dimulai dengan kategori tunggal SMP Putra Putri diikuti dengan kategori tunggal SD Putra Putri, ganda SD Putra Putri, dan ditutup dengan pertandingan ganda SMP Putra Putri. (*)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Messi Absen Bela Argentina, Dapat Cedera di Inter Miami

Internasional
Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Wakil Indonesia Raih Kejayaan di All England, Emas Olimpiade Jadi Sasaran

Badminton
Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Arema FC Pantang Putus Asa, Bangun Jelang Lawan Persebaya

Liga Indonesia
All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

All England 2024: Jojo dan Ginting Saling Dorong, Kemenangan Bersama

Badminton
Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Timnas Italia Diserang Kecanduan Playstation, Pemain Bergadang Jelang Laga Krusial

Liga Italia
Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Indonesia Vs Vietnam: Jawaban STY soal Kans Debut Jay Idzes dan Nathan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Indonesia Vs Vietnam: STY Waspada, Pantang Terlena Memori Piala Asia

Timnas Indonesia
Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Persija Jadi Musafir di Bali, Thomas Doll Sebut Pemain Sangat Profesional

Liga Indonesia
Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Indonesia Vs Vietnam: Dukungan Shin Tae-yong untuk Justin Hubner

Timnas Indonesia
Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Igor Tudor Resmi Latih Lazio: Eks Asisten Pirlo, Pemuja Gasperini

Liga Italia
Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Reaksi Shin Tae-yong soal Jersey Latihan Timnas, Kritik Daya Serap Keringat

Timnas Indonesia
Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Nottingham Forest Dihukum Pengurangan 4 Poin, Turun ke Zona Degradasi

Liga Inggris
Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Fokus Masuk 4 Besar, Bali United Ingin Stabil sampai Akhir Musim

Liga Indonesia
Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Respons Tegas Shin Tae-yong soal Sindiran Vietnam ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Indonesia Vs Vietnam, STY Siapkan Taktik dan Nutrisi Para Pemain

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com